Sentimen
Positif (79%)
24 Nov 2022 : 15.32
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Cianjur

Mahfud MD dan Panglima TNI tinjau lokasi gempa Cianjur

24 Nov 2022 : 22.32 Views 3

Alinea.id Alinea.id Jenis Media: News

Mahfud MD dan Panglima TNI tinjau lokasi gempa Cianjur

Menkopolhukam Mahfud MD dan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa meninjau langsung lokasi terdampak gempa di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Rabu (23/11).

Dalam tinjauannya, Mahfud menyebut, penanganan bencana pascagempa diprioritaskan untuk menemukan korban-korban yang masih belum ditemukan. Data BNPB hingga Selasa (22/11) sore mencatat, ada 151 korban yang masih hilang, dan terus dilakukan pencarian hingga saat ini.

"Kami sekarang mengutamakan dulu pencarian dan penemuan korban-korban, karena kan tercatat 151 masih hilang, ini nanti kami cari terus," kata Mahfud dalam keterangannya, Rabu (23/11).

Mahfud mengatakan, usai melakukan pencarian dan mengevakuasi korban, dilanjutkan dengan identifikasi terhadap korban yang ditemukan. Baru kemudian dilakukan langkah-langkah penanganan berikutnya yang juga melibatkan berbagai lembaga lintas sektor.

"Nanti tentu ada langkah-langkah lanjutnya, rehabililtasi fisik, rehabilitasi sosial juga, berbagai sektor nanti akan mengerjakan," ujar dia.

Mahfud menilai, respons terhadap penanganan bencana gempa bumi yang dilakukan BNPB bersama pemerintah daerah, TNI, Polri, dan seluruh pihak terkait telah dilakukan secara terbuka dan berjalan cukup efektif.

Sementara, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dalam kunjungannya turut menyalurkan ribuan paket bantuan kepada korban terdampak. Bantuan tersebut terdiri dari paket makanan siap santap serta kebutuhan sembako.

"Bantuan itu ada makanan, kami bawa delapan ribu paket. Lima ribu paket makanan dalam kontainer, itu untuk keluarga. Kalau keluarganya lima orang, bayangan saya, minimal paling cepat itu mungkin empat hari baru habis," kata Andika.

Sentimen: positif (79%)