Sentimen
Negatif (64%)
23 Nov 2022 : 00.55
Informasi Tambahan

BUMN: Batik Air

Kab/Kota: Tangerang, Boyolali, Solo

Usai Batik Air, Kini Giliran Lion Air Minta Maaf kepada Bapak Kaesang Pangarep

Kabartangsel.com Kabartangsel.com Jenis Media: Nasional

23 Nov 2022 : 00.55
Usai Batik Air, Kini Giliran Lion Air Minta Maaf kepada Bapak Kaesang Pangarep

Lion Air (kode penerbangan JT) member of Lion Air Group buka suara terkait keluhan dari Kaesang Pangarep mengenai perubahan jadwal keberangkatan.

Berikut keterangan resmi dari Lion Air Group:

Lion Air (kode penerbangan JT) member of Lion Air Group memberikan keterangan sesuai perkembangan berita atas keluhan dari salah satu tamu (penumpang) dengan nama Bapak Pangarep, Kaesang mengenai perubahan jadwal keberangkatan.

Lion Air mempersiapkan penerbangan bernomor JT-530 yang dijadwalkan berangkat pukul 08.40 WIB pada Jumat, 11 November 2022 rute Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten (CGK) tujuan Bandar Udara Internasional Adisoemarmo Solo Surakarta di Boyolali, Jawa Tengah (SOC). Dikarenakan alasan operasional dari dampak rotasi (pergerakan pesawat) yang berpotensi terjadi penundaan keberangkatan lebih lama, harus diputuskan secara cepat guna memiminalisir agar operasional yang lain tidak terganggu, maka penerbangan JT-530 mengalami perubahan jadwal. Lion Air berupaya memberikan alternatif kepada tamu dengan menawarkan pilihan berupa memindahkan ke maskapai lain (transfer flight).

“Menanggapi hal tersebut, Lion Air menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang timbul. Lion Air mengucapkan terima kasih untuk masukan berupa kritik dan saran sebagai rekomendasi dalam rangka memperbaiki serta meningkatkan kualitas layanan penerbangan,” tutup Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro, dalam keterangan resminya, Selasa (22/11).

Sentimen: negatif (64%)