Sentimen
Negatif (88%)
21 Nov 2022 : 18.12

Mulai Tahun Depan, Finlandia Bangun Pagar di Perbatasan dengan Rusia

22 Nov 2022 : 01.12 Views 3

Rmol.id Rmol.id Jenis Media: Nasional

Mulai Tahun Depan, Finlandia Bangun Pagar di Perbatasan dengan Rusia

Finlandia memiliki perbatasan terpanjang dengan Rusia, dibandingkan dengan Uni Eropa lainnya, yaitu 1.300 kilometer.

Pada tahun 1939, Uni Soviet menginvasi Finlandia dengan militer yang jauh lebih besar, menghasilkan konsesi teritorial ke Uni Soviet setelah konflik tiga bulan.


Penjaga Perbatasan Finlandia pada Jumat (18/11) mengungkap, negara akan menghabiskan 139 juta euro atau setara dengan Rp 2,2 triliun untuk pagar perbatasan yang direncanakan, yang akan mencakup pembangunan sekitar 70 km dari pagar pembatas.

"52 km dari ini akan berada di Finlandia Tenggara, 8 km di Karelia Utara, dan 5 km (3,1 mil) di Kainuu dan Lapland. Konstruksi akan berlangsung pada 2023-2024," kata seorang Penjaga Perbatasan Finlandia, seperti dikutip Anadolu Agency.

Adapun pagar percontohan, yang akan dibangun pada musim semi 2023, akan menguji pelaksanaan proyek dengan membangun pagar sepanjang hampir 3 km di kedua sisi titik penyeberangan perbatasan Pelkola di Imatra, dengan perluasan selanjutnya hingga maksimum 200 km.

“Setelah selesai, pagar penghalang di perbatasan timur akan memberikan nilai tambah yang signifikan untuk pengawasan perbatasan dan akan sangat penting untuk pengelolaan situasi dan efisiensi operasional,” jelas Komandan Distrik Perbatasan Finlandia Tenggara, Kolonel Vesa Blomqvist.

Selain memperkuat perbatasannya, Finlandia juga telah mengajukan keanggotaan NATO, namun Turki belum memberikan persetujuannya.

Sentimen: negatif (88.9%)