Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Solo
Tokoh Terkait
Ada YouTuber Inggris Hina Batik, Gibran Rakabuming: Ngaco, Asal Jeplak
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
18 November 2022 15:06 WIB
YouTuber asal Inggris bernama Mahyar Tousi menghina batik dan baju pendek yang dipakai para tamu G20.
Gibran Rakabuming Raka (Dok. Prokompim Pemkot Solo)
SOLO, JITUNEWS.COM - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menanggapi YouTuber asal Inggris bernama Mahyar Tousi yang menghina batik dan baju pendek yang dipakai para tamu G20.
"Ya kui sing ngisin-ngisini. Do komen klambi batik, reno-reno (ya itu yang malu-maluin, pada komen baju batik macem-macem)," kata Gibran kepada wartawan di Solo, Jumat (18/11).
Menurutnya, orang yang mengkritik tersebut tidak mengetahui kultur di Indonesia.
Terlalu! Akun @KoprofilJati Bikin Cuitan yang Diduga Hina Ibu Negara, Untung Kaesang Bisa Tahan Diri
"Ora mudeng kulture kene, ngaco, asal jeblak ning Twitter (tidak tahu kulture di sini, ngaco asal ngomong di Twitter). Termasuk yang di luar negeri YouTuber itu siapa yang kritik batik, menghina batik, podo wae (sama saja)," kata Gibran.
Sebelumnya, Mahyar Tousi dikecam karena dianggap menghina batik melalui akun Twitternya. Mahyer Tousi mengunggah foto PM Inggris Richi Sunak dan PM Kanada Justin Trudeau yang mengenakan kemeja batik Indonesia saat gala dinner KTT G20.
Mahyar Tousi kemudian meminta maaf atas cuitannya tersebut. Ia mengaku cuitannya hanyalah lelucon.
"Once again, i apoligise for any unintentional offence caused by the tweet joking about G20 leaders wearing Indonesia’s traditional clothing," ujarnya. (Sekali lagi, saya mohon maaf atas pelanggaran yang tidak disengaja yang disebabkan oleh tweet yang bercanda tentang pemimpin G20 yang mengenakan pakaian adat Indonesia)," tulisnya.
"Those of us in Britain making a joke about Sunak & Trudeau wearing it did not have bad intentions and were unaware of the culture (Kami di Inggris membuat lelucon tentang Sunak & Trudeau yang memakainya tidak memiliki niat buruk dan tidak mengetahui budayanya)," lanjutnya.
Tak Pakai Jasa Pawang Hujan, Ini Cara Jokowi Halau Hujan saat Gala Dinner G20 di GWKSentimen: negatif (99.9%)