Sentimen
Negatif (98%)
17 Nov 2022 : 17.00
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Kalideres

Kasus: HAM

Lakukan Olah TKP Ulang di Kalideres, Polisi Cari Hasil Sempurna

17 Nov 2022 : 17.00 Views 3

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Lakukan Olah TKP Ulang di Kalideres, Polisi Cari Hasil Sempurna

PIKIRAN RAKYAT - Polda Metro Jaya mencari hasil sempurna terkait kasus kematian satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat.

Satu keluarga berisi empat orang tersebut ditemukan meninggal, Kamis, 10 November 2022.

Dugaan pertama penyebab kematian satu keluarga tersebut yaitu kelaparan.

Namun, kepolisian meragukan hal tersebut karena pada tahun 2021, mereka sempat membeli kendaraan bermotor dan alat elektronik yang menandakan tidak ada kesulitan ekonomi.

Baca Juga: Pantas Jadi Buruan, Harga Mobil Avanza Bekas Dijual Murah Mulai Rp60 Jutaan

Polisi kemudian menegaskan jika kelaparan bukan menjadi penyebab kematian satu keluarga di Kalideres itu.

Untuk mencari bukti lainnya, polisi melakukan olah TKP ulang, Rabu, 16 November 2022 pukul 15.00 WIB bersama para ahli.

"Olah TKP ulang ini sifatnya berkesinambungan dengan penyelidikan di TKP ini, kami cocokkan lagi kalau ada informasi baru, kami olah lagi," kata Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi.

Baca Juga: Soroti Penangkapan Mahasiswa yang Gelar Aksi di KTT G20, Komnas HAM: Langgar UUD

Dari olah TKP ulang tersebut, Polda Metro Jaya akan melakukan cek silang dari berbagai ketrangan dan bukti yang dikumpulkan.

Hasil dari cek silang tersebut akan dikumpulkan menjadi sebuah kesimpulan terkait penyebab kematian satu keluarga itu.

"Sehingga kami percaya diri bahwa hasil penyelidikan, pemeriksaan terhadap jenazah maupun bukti materiil maupun dicocokkan dengan keterangan saksi-saksi yang secara deduktif kami dapatkan itu bisa sempurna," ujar Hengki Haryadi dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News.***

Sentimen: negatif (98.8%)