Sentimen
Positif (79%)
16 Nov 2022 : 01.05

Prabowo Sebut Bill Gates Saja Doyan Singkong

16 Nov 2022 : 08.05 Views 3

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

Prabowo Sebut Bill Gates Saja Doyan Singkong

FAJAR.CO.ID, BALI -- Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengatakan bahwa singkong bisa menjadi tanaman yang menyelamatkan dunia.

Menurut Prabowo, Indonesia bisa menjadi terdepan dalam memproduksi singkong dan menyelesaikan ancaman ketahanan pangan.

Hal ini disampaikanya di depan forum keamanan pangan dunia negara-negara G20, di Nusa Dua Bali, Minggu (13/11).

“Singkong bisa menjadi tanaman penyelamat dunia. Indonesia dapat jadi yang terdepan memproduksi, dan menyelesaikan ancaman terhadap ketahanan pangan,” tuturnya.

Prabowo memamerkan produk olahan singkong tanah air dalam forum internasional ini dan menyebut tanaman ini bisa menjawab tantangan pangan dunia.

“Kita sudah mampu produksi pasta, mi instan, ini singkong,” ujar Prabowo.

Prabowo menjelaskan bahwa singkong adalah tanaman yang efisien.

Prabowo menyebut Bill Gates pendiri Microsoft Bill Gates pernah menggelontorkan dana yang banyak sekitar 50 juta dolar AS untuk riset tentang singkong.

Tanaman ini disebut Gates sebagai tanaman efisien dan paling menarik di dunia.

Menurut Prabowo, konflik Rusia dan Ukraina berdampak pada ancaman ketahanan pangan dunia, akibat pasokan gandum dunia yang tidak stabil. Selain itu, perubahan iklim juga mempengaruhi masalah ini.

Meski demikian, Prabowo mengatakan solusi untuk masalah tersebut harus terus diupayakan oleh setiap stakeholder. (dra/fajar)

Sentimen: positif (79%)