Sentimen
Netral (64%)
15 Nov 2022 : 22.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Johar Baru

Cek Pelayanan Kepolisian, Polda Metro Sidak Polsek Johar Baru

16 Nov 2022 : 05.25 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: Metropolitan

Cek Pelayanan Kepolisian, Polda Metro Sidak Polsek Johar Baru
Jakarta -

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Polsek Johar Baru, Jakarta Pusat. Fadil ingin memastikan pelayanan kepolisian di tingkat Polsek berjalan optimal.

Dari keterangan Polres Metro Jakarta Pusat, Fadil datang ke Mapolsek Johar baru pada Selasa (15/11/2022), sekitar pukul 15.20 WIB. Fadil didampingi Kapolres Jakarta Pusat Kombes Komarudin.

"Kegiatan hari ini kegiatan inspeksi mendadak dari Pak Kapolda dan jajaran Polres Jakarta Pusat, khususnya beliau mengunjungi Polsek Johar Baru," kata Kombes Komarudin saat ditemui detikcom di Polsek Johar Baru, Selasa (15/11/2022).

-

-

Komarudin menjelaskan jika Fadil ingin mengecek pelayanan di Polsek Johar Baru. Mulai dari layanan Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) hingga Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

"Beliau ingin memastikan langsung pelayanan kepolisian yang selama ini kita gadang-gadang jadi pelayanan prima," ujarnya.

"Alhamdulillah temuan beliau juga cukup bagus. Beliau menyampaikan apresiasi termasuk sinergitas yang tercipta di wilayah Johar sangat bagus. Ada Bu Camat, Danramil, Babinsa, Babinkamtibmas, termasuk para tokoh memberikan informasi dan masukan cukup bagus. Juga situasi Kamtibmas di Johar Baru juga cukup kondusif," terangnya.

Kendati demikian, Komarudin tak menampik bahwa ada sejumlah catatan dari Kapolda Metro. Terutama sarana dan prasarana di Polsek Johar Baru.

"Alhamdulillah sesuai dengan yang diharapkan walaupun belum maksimal," aku Komarudin.

"Mungkin prasarana perlu kita tingkatkan lagi. Intinya pelayanan terhadap masyarakat menjadi yang utama bagi kami. Termasuk informasi dan layanan kepolisian," jelasnya.

(aik/aik)

Sentimen: netral (64%)