Sentimen
Positif (76%)
15 Nov 2022 : 15.13
Informasi Tambahan

Kasus: Teroris, teror

Jelang KTT G20, Jokowi Gelar Pertemuan Bilateral Dengan Joe Biden

15 Nov 2022 : 15.13 Views 2

Pojoksatu.id Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional

Jelang KTT G20, Jokowi Gelar Pertemuan Bilateral Dengan Joe Biden

POJOKSATU.id, Bali – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar pertemuan bilateral dengan Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden di Bali pada Senin, 14 November 2022.

Dalam pertemuan tersebut, Jokowi mengatakan pemerintah RI menghargai kehadiran Joe Biden di KTT G20.

“Saya sangat menghargai kehadiran Joe Biden di KTT G20 hari ini. Karena itu, sekali lagi saya menyampaikan apresiasi atas kehadiran Joe Biden tentu kita akan memulai melakukan KTT G20,” kata Jokowi.

Jokowi berharap KTT G20 bisa menghasilkan kerja sama sekaligus memberikan solusi untuk pemulihan ekonomi global.


- Tingkat Keamanan KTT G20 Super Canggih, Gerakan Kelompok Teroris dan Tindak Kejahatan Lainnya Sudah Diminimalisir

“Saya berharap KTT G20 dapat menghadirkan kerja sama yang konkret yang dapat membantu dunia dalam pemulihan ekonomi global,” ucap Jokowi.

Sementara itu, pihak Polri sudah mempertebal keamanan pelaksanaan KTT G20 dengan menggelar patroli malam.

Patroli ini digelar dengan melibatkan anggota gabungan dari Samapta, Sabhara, Brimob dari Mabes Polri dan Polda Bali. Patroli ini digelar guna untuk mengantisipasi berbagai bentuk ancaman dan teror.

“Patroli ini lebih memperkuat menjamin keamanan. Bahwa kita tunjukkan petugas keanaman selalu siap dan waspada,” kata Karodalops Sops Polri, Brigjen Endi Sutendi.

Patroli ini juga digelar sebagai kegiatan preventif dalam rangka meminimalisir gangguan keamanan dari berbagai tindak kejahatan.

Tak hanya itu, kegiatan patroli ini juga digelar tak hanya dilakukan malam hari, namun patroli ini juga dilakukan di siang hari.

“Patroli ini sarana untuk kita melakukan kegiatan preventif dalam rangka meminimalisir gangguan keamanan selama pelaksanaan KTT G20,” tandasnya.

Sentimen: positif (76.2%)