Sentimen
Positif (100%)
14 Nov 2022 : 15.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Serang

Tokoh Terkait

Wapres Ma'ruf Amin: Pancasila Bukan Dogma Ideologi Kaku

14 Nov 2022 : 22.25 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

Wapres Ma'ruf Amin: Pancasila Bukan Dogma Ideologi Kaku

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin mengingatkan bahwa Pancasila merupakan ideologi yang mengilhami lahirnya bangsa Indonesia dengan nilai-nilainya yakni ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, demokrasi, serta hikmat kebijaksanaan dan keadilan sosial.

Selama perkembangan zaman yang semakin pesat dan berubah, Pancasila tetap teguh dan berhasil tidak menjadi ideologi kaku.

"Dalam perjalanan sejarah pasca-kemerdekaan, Pancasila sebagai dasar negara juga dihadapkan pada berbagai tantangan yang tidak ringan. Sebagai contoh, ketika memasuki euforia reformasi, konstitusi telah mengalami beberapa kali amandemen. Hingga kini, dalam demokrasi kian berkembang dan seolah menuntut lebih banyak keterbukaan dan kebebasan," tutur Ma'ruf di Kantor Gubernur Banten, Serang, Banten, Senin (14/11/2022).

Dalam situasi tersebut, lanjut Ma'ruf, publik kerap bertanya bagaimana dan sejauh apa ideologi Pancasila dapat memberikan panduan bagi negara, dalam menyikapi ragam tantangan dunia. Namun yang terjadi, terlepas dari dinamika perkembangan zaman, terbukti Pancasila tetap teguh sebagai pandu kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Ini menyadarkan kita, bahwa Pancasila adalah ideologi yang hidup, tetap relevan dan mampu menjawab aneka tantangan. Pancasila tidak statis, Pancasila bukan dogma ideologi yang kaku, melainkan nilai-nilai luhur yang adaptif, inovatif, dan kreatif untuk menyikapi tantangan dalam beragam skala, baik regional, nasional maupun global," katanya.

Wapres pun menyambut baik pelaksanaan forum penguatan ideologi Pancasila bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN) di seluruh Indonesia. Hal tersebut tentu merupakan upaya menyuburkan pengamalan nilai-nilai luhur Pancasila secara konkret di tengah masyarakat dan khususnya ASN.

"Ini menjadi penting. ASN tidak hanya dituntut untuk berkompetensi teknis, manajerial, dan sosio-kultural, tetapi juga ASN berintegritas dan berjiwa Pancasila. Nilai-nilai luhur Pancasila harus terinternalisasi pada jiwa, pola pikir, dan perilaku kinerja seluruh ASN. Upaya ini teramat penting karena pemerintah secara intens tengah mengelola berbagai agenda pembangunan nasional dan daerah dalam konteks pemulihan sosial ekonomi," kata Ma'ruf Amin menandaskan.

Tanggal 1 Oktober setiap tahunnya selalu diperingati sebagai Hari Kesaktian Pancasila. Ternyata ada makna dan arti mendalam di balik peringatan hari bersejarah tersebut.

Sentimen: positif (100%)