Sentimen
Negatif (98%)
14 Nov 2022 : 19.31
Informasi Tambahan

Institusi: Paspampres

Kab/Kota: Solo

Iriana Joko Widodo Terpeleset hingga Terduduk di Tangga Pesawat Kepresidenan, Netizen: Ga Tega Melihatnya

14 Nov 2022 : 19.31 Views 2

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Iriana Joko Widodo Terpeleset hingga Terduduk di Tangga Pesawat Kepresidenan, Netizen: Ga Tega Melihatnya

PIKIRAN RAKYAT - Kejadian cukup mengejutkan terjadi saat rombongan Presiden RI tiba di Bandara Ngurah Rai, Bali seusai melakukan kunjungan kerja di Solo, Senin, 14 November 2022.

Ibu negara Iriana Joko Widodo yang ikut mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi), terpeleset hingga terduduk saat turun dari tangga pesawat kepresidenan.

Dalam video yang beredar di media sosial, kejadian itu terjadi ketika Jokowi dan Iriana sedang menuruni anak tangga pesawat RI-1.

Mulanya, terlihat tampak tidak ada masalah, ketika Jokowi dan Iriana saling bergandengan tangan menuruni anak tangga. 

Baca Juga: Indonesia Manfaatkan Presidensi G20 untuk Dorong Sebaran Investasi ke Negara Berkembang 

Jokowi tampak mengenakan kemeja batik lengan panjang bernuansa cokelat tua, sementara Iriana mengenakan pakaian berwarna merah muda.

Setelah beberapa langkah menuruni anak tangga, Iriana seketika terpeleset hingga terduduk. Jokowi nampak kaget dengan kejadian itu.

Seorang pria yang diduga sebagai Paspampres langsung menghampiri Iriana dan Jokowi untuk memberikan bantuan.

Terdapat pula dua ajudan wanita yang datang dari dalam pesawat itu ikut turun membantu Iriana. 

Baca Juga: Apa Itu G20? Simak Sejarah, Anggota, dan Tujuannya 

Kondisi Iriana dilaporkan baik-baik saja setelah terpeleset di tangga pesawat kepresidenan.

Setelah kejadian itu, Iriana bersama Jokowi terlihat menjabat tangan sejumlah pejabat yang telah menunggu kehadiran mereka di Bali untuk mengikuti KTT G20.

Sementara itu, netizen mengaku sedih melihat Iriana jatuh di tangga pesawat kepresidenan.

Mereka menduga Iriana kelelahan akibat jadwal padat kenegaraan akhir-akhir ini. 

Baca Juga: Sempat Panas ‘Berebut’ Taiwan, Joe Biden dan Xi Jinping Bakal Segera Bertemu di KTT G20 Bali 

Sebelumnya, Jokowi baru saja ke Solo untuk meresmikan Masjid Raya Syeikh Zayed Solo.

Di sana, Jokowi bertemu Presiden Uni Emirat Arab Sheikh Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ).

"Ya Allah, gak tega melihatnya, lindungi presiden Jokowi dan Ibu Iriana ya Allah," kata seorang netizen.

"Mungkin dia lelah, karena jadwal yang padat," ujar netizen.

"Semoga baik-baik saja nggeh bu," kata netizen lainnya.

"Ya Allah, mungkin ibu lelah, jangan lupa istirahat ibu," ujar seorang netizen lain.

"Pasti ibu sangat lelah, lindungi ibu Iriana dan bapak Jokowi ya Tuhan," kata netizen lainnya.***

Sentimen: negatif (98.4%)