Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Pertamina, PT Telekomunikasi Indonesia Tbk, Bank Mandiri
Fantastis! Intip Kisaran Daftar Gaji BUMN yang Perlu Diketahui
Bisnis.com Jenis Media: Nasional
Bisnis.com, JAKARTA - Banyak yang mengira bahwa gaji BUMN sangat tinggi. Persepsi tersebut muncul karena bekerja di Badan Usaha Milik Negara atau BUMN dianggap sebagai pekerjaan yang bergengsi.
Bahkan, banyak diantara anak muda Indonesia yang berminat untuk menjadi bagian dari perusahaan milik negara. Pekerjaan ini sangat populer dan banyak diminati salah satunya karena gaji yang menjanjikan, fasilitas yang memadai dan juga tunjangan-tunjangan yang menarik. Lalu berapa gaji BUMN? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
Gaji Karyawan BUMN1. PT Pertamina (Persero)
PT Pertamina merupakan bagian dari Badan Usaha Milik Negara dengan gaji yang juga menjadi sorotan. Gaji untuk petugas SPBU ada di kisaran 1,9 juta sampai dengan 5,1 juta tiap bulannya. Sedangkan untuk posisi saat engineer memiliki gaji 30 sampai 33 juta.
Setiap posisi yang ada di PT Pertamina ini memiliki gaji yang berbeda-beda. Bahkan untuk posisi yang semakin tinggi lagi seperti chief supply chain akan mendapatkan gaji 63,59 juta sampai 68,97 juta perbulannya.
2. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
Gaji pegawai BUMN PT Bank Mandiri juga berbeda-beda untuk tiap karyawan dengan tingkatan jabatan yang berbeda-beda. Gaji di Bank Mandiri mulai dari 3 juta sampai dengan 74 juta perbulannya. Gaji BUMN terendah pada posisi frontliner yaitu 3 juta sampai 4 juta perbulan.
Posisi MT atau Management Training serta Officer Development Program memiliki gaji 6 juta per bulannya. Untuk Gaji tertinggi di Mandiri sendiri ada di Branch Manager yang mencapai 68 juta sampai 74 juta.
3. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk.
PT. Telkom Indonesia memberikan gaji karyawan di posisi management trainee dengan besaran sekitar 7 juta sampai dengan 8 juta untuk tiap bulannya. Pada posisi staf, gaji yang diterima sebesar 8 juta, dan pada posisi Senior Manager gaji 39 juta sampai dengan 43 juta perbulannya.
Gaji BUMN tertinggi pada PT Telkom Indonesia ini mencapai 88 juta sampai 94 juta per bulan untuk posisi product manager.
Tips Bekerja di BUMNJika ingin mendapatkan gaji yang tinggi pada perusahaan BUMN tentu Anda harus berhasil terlebih dahulu menjadi karyawan dari proses rekrutmen. Proses rekrutmen dari pegawai BUMN ini umumnya lebih sulit dibandingkan perusahaan swasta.
Oleh karena itu, sebisa mungkin Anda harus mempersiapkannya dengan sangat baik. Salah satu diantaranya yaitu mempersiapkan kemampuan dan skill yang lebih baik lagi.
Sebelum memutuskan untuk masuk ke sebuah perusahaan BUMN pelajari terlebih dahulu apa yang harus ditingkatkan dalam diri anda. Buat juga CV yang menarik sehingga bisa dilirik oleh pihak HRD perusahaan BUMN.
Jika ingin masuk ke perusahaan BUMN harus ada usaha keras untuk mencapai impian tersebut. Persiapan dokumen harus lengkap dan sesuai dengan persyaratan karena dokumen merupakan tahapan paling awal untuk bisa melangkah ke tahapan reaksi berikutnya.
Biasanya banyak yang menyepelekan tahap seleksi berkas di awal ini sehingga membuat mereka justru tak lolos seleksi untuk tahap awal ini. Persiapkan juga untuk materi tes yang nantinya akan diujikan.
Gaji BUMN S1, S2 bahkan S3 memang tergolong besar. Akan tetapi, untuk masuk ke perusahaan BUMN tidak bisa dilakukan dengan mudah. Perlu usaha keras untuk bisa menjadi bagian dari BUMN.
Maka dari itu, jika memiliki impian bekerja di BUMN, persiapkanlah dengan baik seluruh hal yang diperlukan untuk proses rekrutmen karyawan BUMN.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak Video Pilihan di Bawah Ini :
Konten Premium Nikmati Konten Premium Untuk Informasi Yang Lebih Dalam Masuk / Daftar
Sentimen: netral (99.2%)