Sentimen
Tokoh Terkait
Soal Koalisi Pengusung Anies Batal Deklarasi, JK: Tidak Asal Ini Partainya
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
12 November 2022 19:49 WIB
JK menyebut batalnya deklarasi koalisi pengusung Anies Baswedan itu hanyalah masalah waktu
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Wakil Presiden ke-10 dan 12 RI Jusuf Kalla (JK) turut menanggapi wacana Koalisi Perubahan yang terdiri dari NasDem, PKS,dan Demoktrat yang gagal menyelenggarakan deklarasi pada 10 November 2022 lalu.
JK menyebut batalnya deklarasi koalisi pengusung Anies Baswedan itu hanyalah masalah waktu. Ia menyebut masih ada beberapa hal yang diperlukan dipersiapkan.
"Ya itu soal waktu saja, soal waktu," kata JK seperti dilansir detikcom, Sabtu (12/11/2022).
Disebut Cocok Jadi Cawapres Pendamping Anies, Gibran: Makasih Bang Rocky Gerung Motivasinya
"Mereka memang ada beberapa hal yang masih didiskusikan," sambungnya.
Ia menegaskan bahwa dalam menghadapi Pilpres 2024 yang paling penting yakni mempersiapkan pasangan capres dan cawapres. Menurutnya, hal itu adalah hal yang utama dibanding terkait partai pengusung.
"Pilpres itu kan memilih presiden. Presiden itu haruslah tokoh yang bisa memajukan bangsa yang makmur dan adil. Karena ini kita lebih arif apabila kita memilih berdasarkan kemampuan, kriteria daripada calon itu. Tidak asal ini partainya, itu tidak," bebernya.
Soal PKS Digoda PKB, Demokrat: Kita Solid Bertiga, Isu Itu Menjadi Bagian dari StrategiSentimen: positif (76.2%)