Sentimen
Positif (40%)
12 Nov 2022 : 19.05
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Purworejo

Partai Terkait

Desmod Diseruduk Kader PDIP di Rumah Makan, Anthony Budiawan: Negara dalam Darurat Hukum

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

12 Nov 2022 : 19.05
Desmod Diseruduk Kader PDIP di Rumah Makan, Anthony Budiawan: Negara dalam Darurat Hukum

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Managing Director PEPS (Political Economy and Policy Studies), Anthony Budiawan memberi respons soal diseruduknya Desmond oleh kader PDIP.

"Negara dalam darurat hukum, tidak ada ruang menyatakan pendapat," ujar Anthony, dikutip dari unggahan twitternya, @AnthonyBudiawan (11/11/2022).

Lanjut dikatakan Anthony, terlebih jika pendapat itu tidak sejalan dan sepemikiran. Meskipun tidak menyebutkan objeknya, namun pikiran secara otomatis mengarah ke pemerintah.

"Langsung ada unjuk kekuatan massa. Dan itu didiamkan, seolah-olah menjadi sebuah kebenaran," lanjut Anthony.

Pria yang juga selalu terlihat aktif di media sosial itu menyinggung soal betapa sulitnya Indonesia berubah fase ke negara maju.

Hal itu disebabkan tidak adanya ruang pendapat yang tersedia. Meskipun Presiden Jokowi di setiap kesempatan jika ditanya, selalu mengatakan masyarakat bebas mengkritik. Namun, Jokowi lupa dengan istilah kritik tangkap.

"Tidak heran kalau negara ini sulit maju," pungkasnya.

Sejumlah kader dan simpatisan PDIP menggeruduk Wakil Ketua Komisi III Desmond Junaidi Mahesa saat makan siang di sela kunjungan kerja bersama rombongan kolega parlemen di Purworejo, Jawa Tengah, Kamis (10/11/2022).

Hal ini imbas pernyataan Desmond yang mengatakan bahwa permintaan PDIP agar negara meminta maaf kepada Presiden pertama RI Sukarno buntut pencabutan TAP MPRS Nomor 33 Tahun 1967 mengada-ada dan muncul atas kemauan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

(Muhsin/fajar)

Sentimen: positif (40%)