Sentimen
Positif (98%)
12 Nov 2022 : 07.43
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Cirebon

Saat Ridwan Kamil Jualan Proyek Kertajati, Ada yang Mau?

12 Nov 2022 : 14.43 Views 2

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: News

Saat Ridwan Kamil Jualan Proyek Kertajati, Ada yang Mau?

Jakarta, CNBC Indonesia - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menawarkan sejumlah proyek strategis Jawa Barat kepada sejumlah investor asing yang hadir untuk meramaikan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Bali.


Berbicara di depan para investor kelas kakap dari berbagai mancanegara, Ridwan Kamil secara langsung menawarkan sejumlah proyek, seperti pengembangan kawasan Kertajati Aerocity.

-

-

"Jualan Aerocity di Bandar Udara Internasional Jawa Barat, sambil menceritakan peluang Jawa Barat lainnya secara umum," kata Ridwan Kamil di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Jumat (11/11/2022).

Proyek ini sebelumnya sudah mendapatkan dukungan setelah terbitnya Peraturan Gubernur (Pergub) Pemerintah Provinsi Jawa Barat 84/2020 tentang Rencana Aksi Pengembangan Kawasan Metropolitan Cirebon, Patimban, Kertajati Tahun 2020-2023.

Bahkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga telah menerbitkan Peraturan Presiden (Perpres) 87/2021 tentang Percepatan Pembangunan Kawasan Rebana (Cirebon-Patimban-Kertajati) dan Kawasan Jawa Barat Bagian Selatan.

Ridwan Kamil menyebut proyek ini membutuhkan dana sekitar Rp 53 triliun untuk pengembangannya. Nantinya, dana tersebut tidak hanya digunakan untuk perbaikan bandara melainkan pengembangan kota baru.

"Karena tidak mau mengulang bikin hub transportasi tetapi tidak ada peradaban manusianya. Makanya konsep yang diusung live, work, and play. Ada tempat tinggal di situ, ada kantor, rekreasi di situ," katanya.


[-]

-

Potret Ridwan Kamil Bertemu Guru SD Yang Menemukan Jasad Eril
(cha/cha)

Sentimen: positif (98.8%)