Sentimen
Cara Bikin Akun Kartu Prakerja Gelombang 48, Lulusan SMA Bisa Daftar
Ayobandung.com Jenis Media: Nasional
AYOBANDUNG.COM - Berikut cara bikin akun Kartu Prakerja gelombang 48. Lulusan SMA bisa ikut mendaftar.
Program Kartu Prakerja diadakan untuk mengembangkan kompetensi, meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja serta mengembangkan kewirausahaan.
pekerja atau buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan atau pekerja buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi dipersilahkan untuk mendaftar program Kartu Prakerja gelombang 48.
Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 48 Kapan Dibuka? Cek Syarat Pendaftaran dan Aturan Baru untuk Dapat Rp4,2 Juta
Meski demikian, Kartu Prakerja Gelombang 48 juga terbuka bagi lulusan SMA yang tidak sedang menempuh pendidikan formal serta berusia 18 tahun ke atas.
Kartu Prakerja gelombang 48 akan segera dibuka pada 2023 mendatang. Informasi tersebut diketahui dari website prakerja.go.id.
"Gelombang 47 adalah KESEMPATAN TERAKHIR untuk kamu menjadi penerima Kartu Prakerja di tahun 2022 ini, artinya ini adalah Gelombang terakhir Program Kartu Prakerja di taun 2022 ini," sepeti yang dikutip dari akun prakerja.go.id.
Lalu bagaimana cara bikin akun Kartu Prakerja Gelombang 48 hingga dapat intensif? berikut ulasannya.
Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 48 Dibuka 2023 Tapi Insentif Rp600 Ribu? Tenang, Total yang Didapat Jadi Lebih Besar
1. Siapkan nomor KK, e-mail, serta nomor HP yang masih aktif.
2. Masukkan data diri yang diminta oleh situs https://www.prakerja.go.id/
3. Ikuti tes motivasi & kemampuan dasar untuk bisa mengikuti seleksi gelombang, lalu tunggu pengumuman hasilnya
4. Pilih pelatihan yang kamu minati di Mitra Platform Digital dan bayar dengan Kartu Prakerja.
Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 48 Dibuka 2023, Simak Persyaratan yang Harus Dipersiapkan
5.Selesaikan pelatihan dan dapatkan sertifikat.
6. Berikan rating dan ulasan terhadap pelatihan yang telah kamu ikuti.
7. Sambungkan rekening atau e-wallet di salah satu mitra pembayaran untuk mendapat insentif Rp 600 ribu per bulan selama 4 bulan setelah kamu menyelesaikan pelatihan.
8. Isi tiga survei yang diberikan dan dapatkan insentif Rp 50 ribu untuk setiap survei.
Baca Juga: Muncul Jadwal Pencairan Insentif Kartu Prakerja Gelombang 47 Tapi Rp600 ribu Belum Juga Cair? Ini Solusinya!
Demikian cara daftar akun Prakerja Gelombang 48. Mudah bukan?
Anda bisa mulai mendaftar ketika Kartu Prakerja Gelombang 48 resmi dibuka.
Tanggal pasti soal pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 48 akan segera diinformasikan lebih lanjut.***
Sentimen: positif (92.8%)