Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung
ICAS-Fest 2022 Menghadirkan Pembicara Keren dalam Seminar Internasional
JabarEkspress.com Jenis Media: News
BANDUNG – International Cultural Arts Space Festival (ICAS-Fest) menghadirkan pembicara keren dalam seminar internasional pada Kamis, 10 November 2022.
Seminar internasional dalam program acara ICAS-Fest 2022 dilakasanakan secara tatap muka di Gedung Kesenian Sunan Ambu, kampus ISBI Bandung.
Para pembicara dalam seminar internasional ini dihadirkan secara dalam jaringan (daring) melalui platform digital Zoom.
Acara seminar internasional dibuka secara khidmat oleh Wakil Rektor ISBI Bandung Dr. Supriatna pada 10 November 2022.
Menurutnya program acara ICAS-Fest 2022 ini harus terus dilanjutkan demi membangun ISBI Bandung menjadi lebih berkembang lagi, terutama kampus berbasis ilmiah.
“Membangun ISBI Bandung untuk menjadi lebih berkembang sebagai kampus berbasis ilmiah,” ujar Supriatna.
Sebelum masuk ke acara seminar, ICAS-Fest 2022 menampilkan karya seni tari yang diciptakan oleh Direktur Pascasarjana ISBI Bandung Dr. Yanti Heriyawati yang berjudul “Pukat Lam Dunya”.
Sentimen: positif (88.9%)