Sentimen
Positif (49%)
9 Nov 2022 : 18.01
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bangka, Duren Tiga

Kasus: pembunuhan

Tokoh Terkait
Brigadir Yosua Hutabarat

Brigadir Yosua Hutabarat

10 Saksi Bakal Dihadirkan JPU di Sidang Terdakwa Ricky Rizal dan Kuat Ma’ruf Hari Ini 

9 Nov 2022 : 18.01 Views 2

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

10 Saksi Bakal Dihadirkan JPU di Sidang Terdakwa Ricky Rizal dan Kuat Ma’ruf Hari Ini 

INDOZONE.ID - Kuat Ma’ruf dan Ricky Rizal terdakwa kasus pembunuhan berencana terhadap Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, kembali menjalani sidang di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Rabu (9/11/2022). Sebanyak 10 saksi pun dihadirkan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Menurut Humas PN Jakarta Selatan Djuyamto agenda persidangan keduanya adalah pemeriksaan saksi-saksi yang dihadirkan JPU. Dijadwalkan bakal ada 10 orang saksi dihadirkan di persidangan.

“Ada jadwal sidang kasus pembunuhan berencana, untuk terdakwa (Kuat Ma’ruf) KM dan RR (Ricky Rizal) dengan agenda pemeriksaan saksi,” kata Djuyamto, Rabu (9/11/2022).

Baca Juga: Beri Saksi Meringankan, Sambo Tahan Tangis Minta Maaf ke Yogi Eks Ajudan yang Batal Nikah

Sementara itu, kuasa hukum Kuat Ma'ruf, Irwan Irawan mengatakan, para saksi yang bakal dihadirkan jaksa merupakan saksi yang telah memberikan keterangan pada sidang Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi pada Selasa (8/11/2022) kemarin.

Sebanyak 10 saksi tersebut terdiri dari asisten rumah tangga (ART) di rumah Ferdy Sambo di jalan Saguling, Duren Tiga dan Bangka. Kemudian ajudan, sopir hingga petugas keamanan. 

Sidang Eksepsi Kuat Ma'ruf (ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso)

Baca Juga: Kuasa Hukum Arif Rachman Siap Hadapi Sidang Pembuktian

Berikut nama-nama 10 saksi:

1. Alfonsius Dua Lurang (Security)
2. Abdul Somad (ART)
3. Marjuki (Security Komplek)
4. Diryanto alias Kodir (ART)
5. Adzan Romer (Ajudan) 
6. Prayogi Iktara Wikaton (Sopir) 
7. Farhan Sabilillah (anggota polri) 
8. Susi (ART)
9. Daden Miftahul Haq (Ajudan)
10. Damianus Laba Kobam alias Damson (Security)

Artikel Menaik Lainnya:

Sentimen: positif (49.2%)