Sentimen
Netral (40%)
8 Nov 2022 : 20.09

[HOAKS atau FAKTA]: Perang Indonesia vs Australia Berlangsung di Perbatasan

8 Nov 2022 : 20.09 Views 3

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

[HOAKS atau FAKTA]: Perang Indonesia vs Australia Berlangsung di Perbatasan

MerahPutih.com - Akun Tiktok jhonnamorafresly mengunggah video pertempuran yang dengan narasi “perang Indonesia vs Australia diperbatasan tak terelakkan” pada tanggal 22 Oktober 2022.

Dalam video menujukkan tentara Indonesia yang sedang bertempur di sebuah pantai dengan sejumlah perlengkapan senjata dan kendaraan perang.

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Gerakan Jari Bisa Deteksi Stroke

NARASI

“Perang Indonesia vs Australia diperbatasan tak terelakkan”

FAKTA

Berdasarkan hasil penelusuran Mafindo, faktanya video sebenarnya berasal dari akun Youtube Military Indonesia dengan judul “Marinir Mendarat di Pantai Todak Dabo Singkep – Latihan Operasi Amfibi tahun 2021”.

Pada tanggal 25 Oktober 2021, TNI AL mengadakan latihan Operasi Amfibi di Pantai Todak, Dabo Singkep, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau.

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Indonesia Uji Coba Pesawat Pengebom Bikin Australia Kaget

Oleh sebab itu, video yang diunggah termasuk dalam konten yang menyesatkan.

KESIMPULAN

Video yang diunggah merupakan konten yang menyesatkan. Video sebenarnya berasal dari video akun Youtube Military Indonesia dengan judul “Marinir Mendarat di Pantai Todak Dabo Singkep – Latihan Operasi Amfibi tahun 2021”. (Knu)

Sentimen: netral (40%)