Sentimen
Netral (66%)
7 Nov 2022 : 11.42
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Probolinggo

Tokoh Terkait

Tangkal Informasi Hoax, PWI Probolinggo Raya Gandeng Universitas Nurul Jadid Paiton

7 Nov 2022 : 18.42 Views 3

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Tangkal Informasi Hoax, PWI Probolinggo Raya Gandeng Universitas Nurul Jadid Paiton

Probolinggo (beritajatim.com) – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Probolinggo raya, menggelar kegiatan seminar Jurnalistik di Kampus Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo, Kamis (24/03/2022).

Kegiatan yang mengusung tema PWI Goes to Campus Menuju Kabupaten Probolinggo Menjadi Kabupaten Santri (sadar dan tanggap informasi) itu, dihadiri langsung Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Khadafi yang sekaligus me-Launching Sekolah Jurnalistik di Universitas Nurul Jadid.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni rektor Universitas Nurul Jadid KH Abdul Hamid Wahid, Kadis Kominfo Kabupaten Probolinggo Yulius Kristian, Ketua PWI Probolinggo Raya Ahmad Suyuti.

Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Khadafi memberikan apresiasi atas dilaunchingnya sekolah jurnalistik ini. Mengingat di era 4.0 seperti sekarang ini, perkembangan di dunia maya terbilang sangat pesat.

“Universitas Nurul Jadid ini memiliki jumlah alumni yang sangat banyak, kemudian jaringan akademisinya juga sangat banyak dan berpengaruh secara nasional, sehingga dengan di launchingnya sekolah jurnalistik ini diharapkan nantinya mahasiswa dapat mengedepankan etika ketika menyampaikan informasi maupun berita secara baik dan benar untuk khalayak umum,” kata Kapolres.

Dengan adanya informasi yang baik, menurut Kapolres nantinya dapat menangkal berita hoax yang banyak beredar yang dapat menimbulkan perpecahan dikalangan masyarakat.

Sementara itu, Rektor Universitas Nurul Jadid KH Abdul Hamid Wahid menyampaikan, bahwa pandangan masyarakat dahulu tentang pondok selalu terbelakang dalam hal informasi dapat berubah dengan adanya kuliah tentang jurnalistik di Universitas yang ada di wilayah pesantren tersebut. “Kami ucapkan terimakasih kepada Kadis Kominfo Kabupaten Probolinggo, PWI Probolinggo Raya, dan Kapolres Probolinggo karena telah me-launching Sekolah Jurnalistik di Universitas kami,” tutur beliau.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua PWI Probolinggo Raya Ahmad Suyuti menyampaikan bahwa dengan adanya sekolah jurnalistik ini, nantinya mahasiswa diharapkan menjadi pelopor dalam menangkan informasi hoax. “Saya yakin mahasiswa Universitas Nurul Jadid tidak mudah termakan hoax bahkan dapat menekan berita negatif dengan konten atau berita positif di masyarakat,” jelas Suyuti. (tr/kun)

Sentimen: netral (66.7%)