Sentimen
Positif (66%)
7 Nov 2022 : 04.17
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang

Tokoh Terkait

Konser Hari Kedua NCT 127 Dihelat Meski 30 Penggemar Pingsan Sehari Lalu, Ini Kata Polisi

7 Nov 2022 : 04.17 Views 3

Pojoksatu.id Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional

Konser Hari Kedua NCT 127 Dihelat Meski 30 Penggemar Pingsan Sehari Lalu, Ini Kata Polisi

POJOKSATU.id, JAKARTA – Konser hari kedua NCT 127 tetap dihelat Sabtu (5/11) meski 30 penggemar pingsan pada konser Jumat. Polisi lalu memberikan imbauan soal konser ini.

Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu menghimbau para penggemar NCT 127 tidak terlalu bereuforia dalam menonton konser.

Sebab faktor utama 30 orang pingsan pada konser hari pertama NCT 127 adalah fans yang terlalu euforia.

“Faktor dasarnya tadi dia memberikan dukungan yang berlebihan, euforia yang berlebihan. Sehingga tenaganya dia kuras, habis, lemas, seperti itu,” ungkap Sarly kepada wartawan di ICE BSD, Tangsel, Sabtu (5/11/2022).


Kapolres juga menyebut, untuk menjaga energi penonton, pihak penyelenggara telah menyediakan minuman dan makanan kecil.

-

17 Saksi Berdendang Bergoyang 2022 Diperiksa, Terlapor HA Dianggap Paling Tanggung Jawab

“Cuma yang ini kita selalu waspada, memberikan imbauan untuk tidak memberikan rasa euforia berlebihan, karena itu mengeluarkan energi berlebihan juga,” ujar Sarly.

Agar kejadian 30 orang pingsan dalam konser hari pertama Jumat (4/11) tidak terulang, Sarly mengimbau para fans agar tidak terlalu bereuforia dalam menonton konser.

Sebelumnya, polisi menghentikan konser NCT 127 hari pertama yang berlangsung Jumat (4/11). Konser tersebut dihentikan setelah puluhan penonton pingsan saat konser sedang berlangsung.

Penghentian konser itu dikonfirmasi oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan. Dia mengatakan konser NCT 127 dihentikan sekitar pukul 21.20 WIB.

“Iya, konser NCT di Tangerang, di ICE BSD, Tangerang, dihentikan oleh kepolisian ya,” ucap Zulpan saat dihubungi, Jumat (4/11).

Berita sebelumnya, pihak penyelenggara atau EO Konser NCT127 di BSD Tangerang memohon maaf karena konser dihentikan. Polisi juga membeberkan alasan sebab lebih 30 penggemar pingsan.

Pihak penyelenggara konser di dalam venue Jumat malam (4/11) menyebutkan, konser NCT 127 terpaksa dihentikan penyelenggara dan polisi dikarenakan situasinya tidak memadai.

“Teman teman, mohon maaf sebelumnya acara ini harus sudahan dikarenakan situasinya tidak memadai,” kata panitia melalui pengeras suara.

“Ini bukan kemauan kami atau teman-teman juga. Kita harus jaga keamanan nomor satu. Jadi mohon bantuannya untuk bubar dengan tenang,” kata pihak penyelenggara konser di dalam venue.

“Memang sedih banget, tapi mohon bantuannya untuk bisa bubar dengan tertib dan dengan tenang,” tegas mereka lagi.

Pihak penyelenggara kembali menegaskan bahwa konser mesti dihentikan karena adanya peristiwa dorong-dorongan penonton ke arah panggung.

“Teman teman masih sama seperti yang barusan, dengan penuh penyesalan konser harus selesai berakhir. Mohon bantuannya untuk bubar dengan tertib. Keamanan nomor satu,” tegas mereka.(ikror/pojoksatu)

Sentimen: positif (66.6%)