Sentimen
Positif (49%)
6 Nov 2022 : 02.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tanah Abang, Dukuh

Puntung Rokok Dominasi Sampah di Citayam Fashion Week Dukuh Atas

6 Nov 2022 : 09.25 Views 3

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Nasional

Puntung Rokok Dominasi Sampah di Citayam Fashion Week Dukuh Atas
Jakarta, CNN Indonesia --

Puntung rokok terpantau menjadi jenis sampah yang mendominasi di Taman Dukuh Atas dan sekitarnya-- dikenal sebagai area Citayam Fashion Week--pada Sabtu (30/7).

Anas (31), seorang petugas kebersihan Suku Dinas Lingkungan Hidup Kecamatan Tanah Abang menyebut puntung rokok menjadi sampah yang paling dominan. Di urutan kedua, kata dia, gelas plastik minuman.

"(Yang paling banyak) puntung rokok, lalu gelas minuman," katanya pada Sabtu (30/7).

-

-

Senada dengan Anas, Robiul (31) juga menyebut puntung rokok menjadi sampah yang cukup banyak di CFW.

Robiul menyebut tim kebersihan tidak memiliki jadwal khusus untuk membersihkan ajang CFW yang berlokasi di Dukuh Atas, Jakarta Pusat ini. Tim kebersihan biasanya langsung membersihkan jika terlihat ada sampah yang bergeletakan.

"Kita tetep pancar mata sih, jadi kalo ada sampah kita gercep [gerak cepat], bersih bersih," tuturnya.

Terkait perilaku pengunjung dalam membuang sampah, Robiul menilai sejauh ini warga sudah mulai tertib. Bahkan, sambungnya, beberapa di antaranya sudah mulai berinisiatif untuk menitipkan sampah kepada tim kebersihan.

Selain itu, Robiul juga mengapresiasi ada beberapa aksi cinta lingkungan yang dilakukan sejumlah kelompok anak muda. Menurutnya, hal itu membantu mereka pun untuk mengedukasi warga lainnya agar lebih menjaga kebersihan di area sekitar Taman Dukuh Atas.

"Cukup membantu juga sih, buat informasiin ke warga dan masyarakat, ngajak lah ibaratnya," kata dia.

(lom/kid)

[-]

Sentimen: positif (49.6%)