Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Pulau Harapan, Kepulauan Seribu
Perairan Kepulauan Seribu Tercemar Tumpahan Minyak, Polisi Turun Tangan
Detik.com Jenis Media: Metropolitan
Tumpahan minyak mencemari Perairan Kepulauan Seribu. Camat Kepulauan Seribu Utara Ismail menjelaskan tumpahan minyak hitam lekat mengotori perairan sekitar Pulau Harapan dan Pulau Kepala.
"Sebenarnya yang pencemaran itu Pulau Harapan. Pulau Harapan sama Kelapa istilahnya jadi satu. Jadi kelurahan Pulau Harapan sama Kepulauan Kepala," kata Ismail saat dihubungi detikcom, Jumat (4/10/2022).
Meski tak sampai ke daratan, tumpahan minyak mencemari area pinggiran pantai hingga pepohonan mangrove. Dia juga memastikan saat ini tumpahan minyak telah dibersihkan.
"Karena mangrove itu di pinggiran pantai jadi tetap ada pencemaran walau sedikit," ujarnya.
Polisi Usut Sumber Pencemaran Minyak
Ismail mengatakan saat ini polisi tengah menyelidiki sumber pencemaran minyak di perairan Kepulauan Seribu. Polisi, menurut dia, telah mengambil sampel air yang tercemar.
"Saat ini ditangani oleh Polsek Kepulauan Seribu Utara," ujarnya.
"Infonya lagi buat penyelidikan, artinya dibawa ke laboratorium," tambah dia.
Ismail menyatakan ada sejumlah kemungkinan munculnya tumpahan minyak hingga mencemari perairan. Pertama, tumpahan minyak itu berasal dari kapal tanker yang melintas di sekitar lokasi. Kedua, berasal dari kebocoran kilang minyak.
"Apakah itu dari tanker kapal-kapal besar atau memang ada kebocoran kilang minyak, kita nggak tahu," imbuhnya.
(taa/knv)Sentimen: netral (48.5%)