Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: TransJakarta
Kab/Kota: Rawamangun
Kasus: pelecehan seksual
Penumpang Mengaku Dilecehkan Pria di Bus TransJakarta, Korban Lain Ikut Bersuara
Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional
PIKIRAN RAKYAT - Seorang pria mengaku menjadi korban tindak pelecehan seksual dari sesama pria lain ketika menaiki bus transjakarta arah Pulogadung Jakarta Timur, Rabu, 2 November 2022 malam.
Korban yang bernama Safar membagikan pengalaman buruknya itu melalui akun Twitter miliknya @bulansafar dan turut menceritakan kronologi kejadian. Ia juga mengunggah foto yang diduga merupakan pelaku.
"Untuk pengguna @PT_Transjakarta arah Pulogadung, hati2 dengan orang ini. Tadi malam, dia melakukan tindakan pelecehan ke saya," ujarnya.
Ia menjelaskan pelaku mencolek alat vitalnya ketika ia sedang bermain handphone. Situasi di dalam bus, katanya, ramai penumpang.
Baca Juga: Cara Aman Beli Set Top Box TV Digital, Jangan Sampai Tertipu dengan Produk Abal-Abal
Mendapat perlakuan tersebut, Safar mengaku emosi dan meminta pelaku turun dari bus. Safar mengaku memukul pelaku pada bagian wajah.
Safar lalu turun di halte Pemuda Rawamangun. Ia meminta pelaku ikut turun. Peristiwa itu diketahui petugas transjakarta dan meminta pelaku pelecehan menunjukkan KTP namun tidak diberikan dengan alasan ketinggalan.
"Saya sehari2 ke kantor menggunakan @PT_Transjakarta, tapi tadi pagi saya memutuskan naik motor. Saya khawatir akan ketemu orang itu. Saya takut saya akan bertindak melampaui batas," ujarnya.
Pada kolom komentar unggahan tersebut, salah seorang warganet mengaku pernah menjadi korban pelecehan oleh pelaku yang sama. Ia tidak menjelaskan kapan peristiwa terjadi.
Baca Juga: Diperiksa Polda Jatim Soal Tragedi Kanjuruhan, Ketum PSSI: Ada Dokumen Pendukung
"Waktu itu gua juga pengen speak up tapi gak bawa hp dan gak sempet foto wajah pelaku," ujarnya.
Warganet tersebut emosi mengetahui pelaku masih melakukan tindakan melecehkan orang lain.
"Sampe sekarang ternyata tu orang masih predator ya. Kesel, marah. Nyesel juga jadinya kenapa waktu itu gua gak speak up. Tapi bingung juga. Campur aduk lah pokoknya," katanya.
Sementara itu PT TransJakarta berjanji bakal menindaklanjuti dugaan kasus pelecehan terhadap penumpang pria ini.
"Selamat pagi. Kami sangat prihatin atas kejadian yang kakak alami, mengenai hal tersebut segera kami tindaklanjuti. Trims ^SJ," tulis @PT_Transjakarta di Twitter, Kamis, 3 November 2022.***
Sentimen: negatif (100%)