Sentimen
Netral (72%)
3 Nov 2022 : 16.19
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang, Bekasi, Kalibaru, Jatiasih

Kasus: Narkoba

Tokoh Terkait

Kapolsek Jatiasih Dicopot Imbas Tujuh Tahanan Kabur

3 Nov 2022 : 16.19 Views 3

Republika.co.id Republika.co.id Jenis Media: Nasional

Kapolsek Jatiasih Dicopot Imbas Tujuh Tahanan Kabur

Jabatan Kapolsek Jatiasih kini diisi oleh Kompol Suroto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --AKP Samsar Sitanggang dicopot dari jabatannya sebagai Kapolsek Jatiasih dan dimutasikan sebagai perwira pertama (pama) Polres Metro Bekasi Kota. Pencopotan Samsar Sitanggang dilakukan pascakaburnya tujuh tahanan. Pencopotan tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Metro Jaya bernomor: ST/569/XI/KEP./2022 tertanggal 2 November 2022.

"Iya benar dalam rangka tour of duty," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan kepada awak media saat dikonfirmasi, Kamis (3/11/2022).

 

Sementara itu, jabatan Kapolsek Jatiasih kini diisi oleh Kompol Suroto yang sebelumnya menjabat Kapolsek Tangerang. Selain Kapolsek Jatiasih, ada 214 personel lain yang dimutasi. Bahkan dari ratusan jumlah anggota yang di rotasi itu 21 di antaranya adalah Kapolsek. 

 

Dalam Surat Telegram itu menjelaskan pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan serta penempatan lulusan personel setelah melalui Dikbang Sespimen dan SIP. Di antaranya dalam rangka promosi jabatan untuk kenaikan pangkat periode Januari 2021 sejumlah 98 personel.

 

"Kemudian ada usulan dari para kapolres dan kasatker dalam rangka kebutuhan organisasi serta penempatan perwira lulusan Sespimen dan SIP tahun 2022 yang masuk ke Polda Metro Jaya," tutur Zulpan.

 

Selain itu, lanjut Zulpan, rotasi dilakukan terkait dengan adanya anggota yang terlibat dalam kasus atau evaluasi dari jabatan sebelumnya yang telah diemban. Kedua Kapolsek yang dievaluasi adalah Kapolsek Jatiasih AKP Samsar Sitanggang yang dicopot karena buntut kaburnya 7 tahanan. 

 

Sementara Kapolsek Kalibaru Kompol Kasranto dicopot karena diduga  terkait perdagangan narkoba bersama Irjen Teddy Minahasa. Kasranto dimutasikan sebagai perwira menengah (pamen) Yanma Polda Metro Jaya. Dalam surat juga tertulis bahwa mutasi terhadap Kasranto dilakukan dalam rangka pemeriksaan terhadap yang bersangkutan. Lalu jabatan Kapolsek Kalibaru diemban oleh Kompol Immanuel Sinaga yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 3 Subdit 6 Ditreskrimum Polda Metro Jaya. 

 

"Di samping ada yang memang dalam rangka evaluasi jabatan dalam rangka pemeriksaan," tutur Zulpan. 

Sentimen: netral (72.7%)