Sentimen
Negatif (79%)
1 Nov 2022 : 17.51
Informasi Tambahan

Club Olahraga: PSM Makassar

Event: kongres luar biasa

Pasca tragedi Kanjuruhan, Mahfud MD Pastikan Ketum PSSI Mundur Dari Jabatannya

2 Nov 2022 : 00.51 Views 3

Rakyatku.com Rakyatku.com Jenis Media: News

Pasca tragedi Kanjuruhan, Mahfud MD Pastikan Ketum PSSI Mundur Dari Jabatannya

Menko Polhukam Mahfud MD (Dok. Kemenko Polhukam)

"PSSI itu secara organisataris tidak boleh kita intervensi. Tapi secara yuridis dia bertanggung jawab"

RAKYATKU.COM - Pasca tragedi Kanjuruhan, Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD memastikan Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan alias Iwan Bule akan mundur dari jabatannya.

Mahfud meminta agar Iwan Bule dapat mengundurkan diri melalui muktamar atau Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI sebagaimana rekomendasi Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) tragedi Kanjuruhan.

"PSSI itu secara organisataris tidak boleh kita intervensi. Tapi secara yuridis dia bertanggung jawab. Satu tanggung jawab pidana karena telah menyebabkan kematian orang banyak. Tanggung jawab moral, mundur. Segera KLB," kata Mahfud pada Selasa (1/11/2022).

Baca Juga : Timnas Indonesia U-20 Menang atas Moldova, Ketum PSSI: Modal Positif Jelang Piala Dunia 2023

Tidak hanya ketua umum, Mahfud juga meminta kepengurusan PSSI diganti dan disusun ulang.

"Ganti pengurusnya, susun lagi," ucapnya.

Berdasarkan pernyataan Iwan Bule, kata Mahfud, PSSI bakal melakukan KLB paling lama enam bulan ke depan.

Baca Juga : Manajemen PSM Makassar Sambut Baik Rencana KLB PSSI

"Kemarin Iwan Bule sudah umumkan dalam waktu paling lama 6 bulan akan melakukan KLB. Itu kan rekomendasi TGIPF," sebutnya.

Dikatakan, pihaknya tidak bisa melakukan pemecatatan namun sebagai tanggung jawab moral dari tragedi tersebut, harus mudur dari jabatan.

"Kita bilang ya 'Anda engga boleh kita pecat, karena Anda orangnya FIFA. Tapi kalau Anda punya tanggung jawab moral ke rakyat Indonesia, mundur," sambungnya.

Baca Juga : Minta Rekomendasi untuk Kongres, PSSI Kirim Surat Ke FIFA

Sebagaimana diketahui, rekomendasi dari laporan TGIPF Tragedi Kanjuruhan yang telah disampaikan ke Presiden Joko Widodo pada Jumat, 14 Oktober 2022 meminta Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan beserta seluruh jajaran Komite Eksekutif mengundurkan diri dari jabatannya.


Sumber: sindonews.com

Sentimen: negatif (79.9%)