Sentimen
Negatif (93%)
31 Okt 2022 : 02.12
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Seoul

Dua WNI Luka Ringan dalam Tragedi Halloween Itaewon

31 Okt 2022 : 02.12 Views 2

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Dua WNI Luka Ringan dalam Tragedi Halloween Itaewon

KBRN, Jakarta: Kedutaan Besar Republik Indonesia di Seoul memastikan dua warga negara Indonesia mengalami luka ringan dalam tragedi Halloween di Itaewon, Korea Selatan.

"Tidak ada korban WNI yang meninggal itu informasi terkini, namun memang ada dua orang WNI yang dikategorikan luka ringan," kata Kuasa Usaha Ad-Interim KBRI Seoul, Zelda Wulan Kartika kepada Pro 3 RRI, Minggu (30/10/2022).

Menurut Zelda, dua WNI yang mengalami luka ringan karena shock dan sempat dirawat di rumah sakit. "Namun, keduanya sore tadi sudah kembali ke kediaman masing-masing dan saat ini dalam masa pemulihan," ucapnya.

Pasca-tragedi di Itaewon ini, pihak KBRI langsung menghubungi pihak Kepolisian Korea Selatan dan rumah sakit. Hal itu dilakukan untuk mengetahui apakah ada WNI yang terdampak dari tragedi tersebut.

Pihak KBRI, ujarnya, mengapresiasi langkah pihak kepolisian Korea dan tim medis yang telah bertindak cepat dalam menangani peristiwa Halloween di Itaewon.  "Kepolisian setempat bertindak cepat menangani tragedi tersebut dan tim medis banyak yang segera datang dan mengamankan daerah tersebut," ujarnya.

Diketahui, korban tewas bertambah dari 151 orang menjadi 153 orang dalam tragedi pesta Halloween di Itaewon, Seoul, Korea Selatan, Sabtu (29/10) malam waktu setempat.

Pemerintah Korea Selatan mengatakan bahwa hingga pukul 18.00 waktu setempat, sebanyak 153 orang dinyatakan tewas. Sementara sebanyak 133 orang mengalami luka-luka.

Sentimen: negatif (93.4%)