Sentimen
Positif (98%)
30 Okt 2022 : 03.45
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang

Tokoh Terkait

Bangun Manusia Bukan Hanya Infrastruktur Tapi Juga Jiwa

30 Okt 2022 : 10.45 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: Metropolitan

Bangun Manusia Bukan Hanya Infrastruktur Tapi Juga Jiwa
Jakarta -

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menjelaskan strategi memajukan bangsa Indonesia ke depan khususnya dalam merawat lingkungan. Zaki mengatakan, bukan hanya infrastruktur, tapi jiwa manusia dalam hal ini juga perlu dibangun.

"Jadi membangun manusia bukan hanya sekadar infrastruktur tapi bagaimana membangun Jiwa mereka untuk ikut merawat lingkungan hidup kita," dalam acara gerakan #DemiIndonesia, Sabtu (29/10/2022).

Untuk menciptakan hal tersebut, pemerintah khususnya di Kabupaten Tangerang melakukan program pengurangan sampah di sekolah. Ini perlu dilakukan menilai sekolah tempat siswa dibentuk karakternya.

-

-

"Bagaimana kita bisa membangun karakter tadi tujuan nya untuk masa depan kalau kita biarkan anak sekolah kita punya toilet kumuh kotor bau, begitu juga tempat sampah," ujarnya.

Zaki menambahkan, hal ini perlu ditanamkan sejak dini karena nantinya masa depan Indonesia berada di tangan para penerusnya. Terkhusus dalam ketika memasuki puncak bonus demografi di tahun 2030 mendatang.

"Gerakan ini yang harus kita mulai dan kemudian didukung oleh generasi muda. Karena ke depan bicara tentang bonus demografi kita, itu ada di tangan kalian semua. Sekarang kita harus berfikir dan mempersiapkan generasi penerus tersebut bagaimana mereka bisa produktif manakala bonus demografi itu terjadi. Salah satunya ya sampah," kata dia.

Dia berharap ke depan anak muda Indonesia bisa mengatasi masalah sampah yang ada. Dengan demikian, hal ini bisa menjadikan Indonesia lebih baik dalam hal pengelolaan sampah seperti negara maju lainnya.

"Ini harus ada terobosan yang kemudian mudah-mudahan sampah itu menjadi salah satu objek yang bisa dikelola oleh generasi muda kita. Dan kita berharap seperti yang ada di luar negeri, kita bisa menata dan mengelola sampah dengan baik, aman, membuat masyarakat nyaman," tutupnya.

Acara #DemiIndonesia bersama GoTo ini dipersembahkan oleh detikcom dan didukung oleh J99 Corp & Plng.

(dek/dek)

Sentimen: positif (98.4%)