Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Bulukumba
Tokoh Terkait
Abdul Kadir
KPU Bulukumba maksimalkan medsos sosialisasi pemilu 2024
Antaranews.com Jenis Media: Politik
Ketua KPU Bulukumba Kaharuddin saat dihubungi dari Makassar, Jumat, mengatakan pihaknya memiliki banyak opsi sosialisasi kepada masyarakat termasuk dengan memanfaatkan media sosial seperti facebook dan instagram yang memiliki banyak pengguna di daerah itu.
"Terus kita dorong agar masyarakat bisa ikut berpartisipasi pada pesta demokrasi di tahun politik mendatang," ujarnya.
Ia menjelaskan, pemilihan facebook sebagai salah satu ajang sosialisasi karena masyarakat pada umumnya sudah akrab dan terbiasa dengan media tersebut. Medsos juga dari segi jangkauan jauh lebih luas dan akses-nya juga lebih cepat.
"Kita maksimalkan medsos untuk program sosialisasi khususnya untuk menjangkau para pemilih pemula," ujarnya.
Selain sosialisasi melalui medsos, KPU juga rutin turun ke masyarakat melalui berbagai kegiatan diantaranya penyebaran alat atau bahan sosialisasi di tempat-tempat wisata seperti di Kawasan Wisata Pantai Bira.
Adapun fokus sosialisasi yang dilakukan mulai dari agenda Pemilu dan Pilkada hingga pendidikan politik dengan ajakan kepada pemilik suara untuk bersama-sama menghindari politik uang, penyebaran berita bohong dan bahaya kampanye hitam.
Pewarta: Abdul Kadir
Editor: Agus Setiawan
COPYRIGHT © ANTARA 2022
Sentimen: positif (47.1%)