Sentimen
Positif (49%)
27 Okt 2022 : 21.56
Informasi Tambahan

BUMN: BUMD

Kab/Kota: Jabodetabek

Tokoh Terkait
Budi Hartono

Budi Hartono

Mohamad Aprindy Dicopot dari Dirut MRT Jakarta, Padahal Baru 3 Bulan Menjabat

28 Okt 2022 : 04.56 Views 3

Akurat.co Akurat.co Jenis Media: News

Mohamad Aprindy Dicopot dari Dirut MRT Jakarta, Padahal Baru 3 Bulan Menjabat

AKURAT.CO Direktur Utama (Dirut) PT Mass Rapit Transit (MRT) Jakarta Mohamad Aprindy secara resmi dicopot dari jabatannya oleh Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. Pencopotan itu diputuskan dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) yang diselenggarakan kemarin, Selasa (26/10/2022).

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Fitria Rahadiani menjelaskan alasan pencopotan Aprindy dari jabatannya. 

"Pembangunan PT MRT Jakarta (Perseroda) merupakan hal yang strategis, oleh karena itu penyegaran dalam jajaran pengurus PT MRT Jakarta menjadi hal yang penting,” kata Fitria Rahadiani dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Rabu (26/10/2022).

baca juga:

Bersamaan dengan dicopotnya Aprindy, Pemprov DKI mengangkat Dirut PT Moda Integrasi Transportasi Jabodetabek (MITJ) Tuhiyat sebagai Dirut baru PT MRT Jakarta. Fitria menyebut Tuhiyat sebagai sosok penuh pengalaman.

"Tuhiyat yang memiliki pengalaman dalam bidang corporate financing, diharapkan dapat memperkuat proses kooordinasi antara Pemprov DKI Jakarta, Kementerian Perhubungan, Bappenas, dan juga Kementerian Keuangan serta para stakeholders PMRT Jakarta (Perseroda) dalam upaya pemenuhan pendanaan tersebut,” ujar dia.

Selain Direktur Utama, Pemprov DKI Jakarta juga melakukan penggantian pejabat penting lainnya di ruang lingkup PT MRT, seperti pengangkatan Dodik Wijanarko sebagai Komisaris Utama.

Lalu, mantan Direktur MRT Jakarta sebelumnya William P Sabandar dan Kristiyono juga diberikan tugas menjadi Komisaris PT MRT Jakarta.

Dewan komisaris ini diharapkan dapat memberikan arahan dan masukan kepada direksi dalam kaitannya dengan proses pembangunan MRT Jakarta fase 2 dan fase-fase berikutnya.

“Semoga Direktur Utama dan jajaran Dewan Komisaris yang baru mampu melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggungjawab,” tuturnya.

Untuk diketahui, Aprindy baru saja menjabat sebagai Dirut PT MRT per 22 Juli 2022. Artinya, Aprindy baru saja menjabat tiga bulan lalu.

Pengangkatan itu berdasarkan rapat umum pemegang saham sirkuler. Aprindy dilantik menggantikan William P Sabandar yang diberhentikan dengan hormat dari jabatan Direktur Utama PT MRT Jakarta. []

Sentimen: positif (49.6%)