Sentimen
Negatif (65%)
26 Okt 2022 : 22.46
Informasi Tambahan

BUMN: Citilink

Kab/Kota: Tangerang, Palembang

Tokoh Terkait

Penumpang Cerita Detik-detik Mencekam Pesawat Lion Air JT330 Alami Gangguan

27 Okt 2022 : 05.46 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Penumpang Cerita Detik-detik Mencekam Pesawat Lion Air JT330 Alami Gangguan
Jakarta -

Gustria Kurnia Putri, seorang penumpang pesawat Lion Air JT330, membagikan cerita detik-detik mencekam pesawat yang ditumpanginya putar balik hingga akhirnya mendarat di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. Pesawat tujuan Palembang itu putar balik karena mengalami gangguan mesin.

Dalam video yang dibagikan Gustria kepada detikcom, Rabu (26/10/2022), suasana di dalam kabin tampak gelap. Terdengar suara tangisan dan kepanikan.

Terdengar juga suara gemuruh mesin pesawat. Saat pesawat berhasil mendarat, para penumpang mengucap syukur lalu tepuk tangan.

-

-

"Huh, deg-degan. Alhamdulillah," kata Gustria dalam video tersebut. Gustria turut menunjukkan bukti boarding pass-nya sebagai penumpang Lion Air JT-330.

Saat turun dari pesawat, banyak petugas menggunakan rompi hijau sudah menunggu di landasan. Para petugas itu membantu melakukan evakuasi dan mengangkat barang bawaan penumpang turun dari pesawat.

"Banyak banget, evakuasinya ramai di sini," ujar Gustria.

Gustria mengaku mendengar suara ledakan saat pesawat lepas landas atau take off.

"Tadi pas take off terdengar suara ledakan," ucapnya.

Sayap Pesawat Keluarkan Api

Gustria menuturkan penumpang lainnya melihat sayap pesawat bagian kiri mengeluarkan api. Gustria mengatakan pesawat saat itu baru terbang selama 30 menit di udara.

"Selang 5 -10 menit ada penumpang yang sadar kalau pesawat sayap bagian kiri mengeluarkan api. Sekitar 30 menit kita di atas baru landing," ujarnya.

Gustria menyampaikan, kondisi di dalam kabin sudah panas dan pengap. Dia mengatakan AC tidak terasa menyala.

"Uap di dalam pesawat udah panas, AC-nya juga nggak berasa udah pengap," imbuhnya.

Gustria sejatinya terbang menggunakan pesawat Citilink menuju Palembang dari Bandara Soekarno-Hatta. Namun Gustria ketinggalan pesawat hingga akhirnya terbang dengan Lion Air. Dia merasa bersyukur karena seluruh penumpang selamat.

Penumpang saat ini sudah diterbangkan dengan menggunakan pesawat Lion Air lainnya. Gustria mengabarkan dia sudah sampai di Palembang dan terbang dengan pesawat pengganti pukul 19.15 WIB.

(dek/mae)

Sentimen: negatif (65.3%)