PKS Sodorkan Aher sebagai Cawapres, Anies Baswedan Mesra dengan AHY

Solopos.com Solopos.com Jenis Media: News

26 Okt 2022 : 05.42
PKS Sodorkan Aher sebagai Cawapres, Anies Baswedan Mesra dengan AHY

SOLOPOS.COM - Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono dan Anies Baswedan (Twitter)

Solopos.com, JAKARTA — PKS mengajukan mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) sebagai calon wakil presiden mendampingi Anies Baswedan yang diusung Partai Nasdem.

Namun hingga saat ini, hubungan Anies Baswedan justru lebih intim dengan Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

PromosiDaihatsu Rocky, Mobil Harga Rp200 Jutaan Jadi Cuma Rp99.000

Belum lama ini, Anies yang mantan Gubernur DKI Jakarta itu bertemu dengan AHY dan diunggah di Twitter.

“Sebuah kehormatan siang tadi Mas AHY berkenan mampir, dan kami berdiskusi panjang. Comparing notes, saling mencocokkan catatan dan bacaan. Selalu menyenangkan dan mencerahkan kalau tukar pikiran dengan Mas AHY. Membahas dari soal sejarah hingga soal tantangan Indonesia ke depan,” unggah Anies di akun Twitter @aniesbaswedan, Selasa (25/10/2022).

Baca Juga: PKS Sodorkan Aher sebagai Cawapres Anies Baswedan, Nasdem Tak Masalah

Anies juga memuji AHY yang saat ini diusung Partai Demokrat sebagai Cawapres dalam laga Pilpres 2024.

“Alhamdulilah, ketika gagasan tentang bernegara ditopangtinggikan maka begitu banyak titik temu dalam diskusi. Sekali lagi, terima kasih Mas AHY,” tulisnya.

Anies sendiri bakal diusung koalisi yang dibangun Partai Nasdem pimpinan Surya Paloh.

Baca Juga: Sejumlah Tokoh NU Ini Dinilai Layak Bersaing di Pilpres 2024 

Selain Demokrat, koalisi inipun telah mengundang kehadiran PKS.

Sebaliknya, PKS telah mengajukan nama Cawapres yakni Ahmad Heryawan alias Aher, eks Gubernur Jawa Barat.

Sedangkan Nasdem masih menyerahkan sepenuhnya pilihan Cawapres kepada Anies.

Baca Juga: Sah! Heru Budi Hartono Resmi Jadi Pj Gubernur DKI Gantikan Anies Baswedan

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali, menegaskan pihaknya memberikan wewenang ke Anies Baswedan dalam menentukan calon wakil presiden (cawapres) untuknya.

“Kalau Nasdem itu kan sudah memberikan kewenangan itu [memilih cawapres] kepada Pak Anies,” ujar Ali saaat dihubungi, Selasa (25/10/2022).

Ali menambahkan, Nasdem menghargai keputusan PKS yang mengusulkan kadernya yang juga eks Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan alias Aher untuk jadi cawapres Anies.

Baca Juga: Ganjar Pranowo: Semua Kader PDIP Harus Siap jadi Capres

Menurutnya, masing-masing partai politik (parpol) punya mekanisme sendiri untuk menentukan cawapres.

Oleh sebab itu, Nasdem tak bisa memaksakan kehendak terkait keputusan parpol lain.

“Kita juga harus menghargai mekanisme tiap-tiap partai, Nasdem tidak dalam posisi memaksa mereka ikut dengan Nasdem,” jelasnya Ali.

Baca Juga: Bukan Hanya Ganjar Pranowo, Loyalis Puan Juga Kena Sanksi DPP PDIP

Dia menegaskan saat penentuan cawapres Anies nantinya, baik Nasdem, PKS, maupun Demokrat sebagai calon mitra koalisi, harus berada sejajar.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “PKS Ajukan Aher sebagai Cawapres, Anies Mesra dengan AHY“

Sentimen: positif (98.1%)