Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Koja
Kasus: kebakaran
JK Minta Masjid Jakarta Islamic Center Diperbaiki Secepatnya
Liputan6.com Jenis Media: News
Kepolisian telah memeriksa empat orang saksi terkait insiden kebakaran kubah Masjid Jakarta Islamic Center (JIC), Koja, Jakarta Utara. Para saksi yang diperiksa merupakan petugas renovasi masjid.
Dari hasil pemeriksaan sementara, polisi menduga ada kelalaian petugas renovasi yang menyebabkan kebakaran hebat pada kubah Masjid Jakarta Islamic Center.
"Ya ada kelalaian ini," kata Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Wibowo, Kamis (20/10/2022).
Berdasarkan keterangan saksi, mereka mengakui ada percikan api yang keluar saat pengerjaan renovasi.
"Para pekerja ini menerangkan memang pada saat sedang melakukan renovasi itu ada percikan api yang kemudian menyambar salah satu bahan yang mudah terbakar," papar Wibowo.
Kendati demikian, hingga saat ini kepolisian belum bisa mengambil kesimpulan soal penyebab kebakaran tersebut. Polisi hingga kini masih terus mendalami keterangan para pekerja tersebut.
"Ini kan masih kita dalami lagi ya kan dari para pekerja ini," imbuh Kapolres.
Sebelumnya, Masjid Jakarta Islamic Center di Kecamatan Koja, Jakarta Utara kebakaran hebat. Sebanyak 6 unit mobil dikerahkan ke lokasi.
Petugas Piket Pos Damkar Jakarta Utara saat dikonfirmasi mengatakan bahwa bagian yang kebakaran merupakan kubah masjid.
"Iya, kubahnya yang kebakaran. Unit sudah berangkat semua," kata Petugas Piket Pos Damkar Jakarta Utara tersebut, Rabu (19/10).
Dia mengatakan pihaknya menerima laporan awal kebakaran itu pukul 15.22 WIB. Sementara ada 6 unit mobil damkar yang dikerahkan ke lokasi.
"Ada 6 unit. Terima laporan jam 15.22 WIB," ujarnya.
Petugas masih melakukan proses pemadaman di lokasi. Belum diketahui penyebab kebakaran.
"Masih proses pemadaman. Belum tahu penyebabnya," tutupnya.
Sentimen: negatif (78%)