Sentimen
Negatif (76%)
22 Okt 2022 : 07.25
Tokoh Terkait
Sudrajad Dimyati

Sudrajad Dimyati

Kontes PM Inggris Dimulai, Johnson-Sunak Bersaing

RM.id RM.id Jenis Media: Nasional

22 Okt 2022 : 07.25
Kontes PM Inggris Dimulai, Johnson-Sunak Bersaing

RM.id  Rakyat Merdeka - Nama Boris Johnson dan mantan Menteri Keuangan Rishi Sunak mencuat untuk jadi Perdana Menteri (PM) Inggris, menggantikan Liz Truss yang mengundurkan diri. Kontes kembali dimulai. Mereka mencari dukungan hingga Senin (24/10).

Nama kandidat lain yang muncul adalah Penny Mordaunt. Dalam kabinet PM Theresa May, dia menjabat sebagai Menteri Pembangunan Internasional.

Berita Terkait : KPK Minta Hakim Agung Sudrajad Dimyati Kooperatif

Baik Sunak dan Mordaunt sebelumnya gagal dalam pertarungan dengan Truss menggantikan Johnson. Namun, kini nama mereka muncul lagi.

Sejauh ini, BBC memprediksi Sunak paling unggul dengan 43 suara. Boris Johnson di posisi kedua dengan 19 dukungan. Mengikuti, Penny Mordaunt 15 suara.

Berita Terkait : Kandidat PM Inggris Rishi Sunak: Saya Cuma Underdog

Truss mengundurkan diri pada Kamis (20/10) dan mengakhiri enam minggu kekuasaannya. Mereka yang ingin menggantikan Truss berusaha mendapatkan 100 suara dari anggota parlemen Konservatif yang dibutuhkan untuk mencalonkan diri.

Inggris bakal menentukan pengganti Truss, Senin (24/10). Pengganti itu bakal menjadi PM ketiga bagi Inggris sepanjang tahun ini.
 Selanjutnya 

Sentimen: negatif (76.2%)