Sentimen
Positif (99%)
21 Okt 2022 : 22.36
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: Bogor

Info Terbaru Pendaftaran PPPK atau P3K utuk Guru di Bogor

22 Okt 2022 : 05.36 Views 2

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Info Terbaru Pendaftaran PPPK atau P3K utuk Guru di Bogor

AYOBOGOR.COM -- Kepada guru di Bogor bisa menyimak info terbaru pendaftaran PPPK atau P3K guru 2022. 

Banyak guru di Bogor dan kabupaten Bogor yang hendak mendaftar sebagai ASN PPPK P3k guru. Berikut ini cara pendaftaran guru PPPK atau P3k 2022.

ASN atau Aparatur Negeri Sipil ini terdiri dari PNS (Pegawai Negeri Sipil) dan juga PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja).

Sederet informasi pendaftaran pun mulai bermunculan di halaman google, kapan pendaftaran PPPK P3k 2022 dibuka bagi guru Bogor?

Pada tahun 2022 ini, diketahui bahwa pengangkatan PPPK akan berfokua pada tenaga honorer.

BKN menyampaikan bahwa tahun 2022 ini pengangkatan PPPK fokus pada bagian tenaga honorer. Pengangkatakan tenaga honorer bagi PPPK P3k bukan hanya untuk guru saja, namun juga tenaga kesehatan lainnya.

Adapun informasi lainnya terkait pengumuman dari PPPK P3k tahap 3 yang berhasil lolos passing grade, informasi tersebut dapat diketahui melalui web pendaftaran PPPK 2022.

Lalu kapan pendaftaran PPPK P3k tahap 3 akan dibuka? Melalui berbagai sumber, PPPK P3k tahap 3 akan segera dibuka di minggu ke-3 bulan November 2022, dan terkait pengumuman hasil lolos PPPK P3k tahap 3 pada minggu ke-3 atau ke-4 di bulan Desember 2022.

Pendaftaran PPPK P3k tahap 3 bisa klik di sini https://sscasn.bkn.go.id/

Berikut cara cara pendaftaran guru PPPK atau P3k 2022 :

1. Bukalah situs website pendaftaran PPPK P3k 2022 di sscasn.bkn.go.id

2. Lalu klik registrasi

3. Lanjutan cara pendaftaran guru PPPK atau P3k 2022 isilah data NIK, KK, nama lengkap (tanpa gelar), tempat lahir, tanggal lahir, jenis kelamin, email, nomor hp, password

4. Upload scan KTP dan swafoto

5. Isi kode CAPTCHA

6. Klik submit

7. Masuk ke situs sscasn.bkn.go.id/daftar/login

8. Lengkapilah data diri yang sekiranya masih kosong

9. Isi jenis seleksi, instansi, jenis formasi, pendidikan, dan jabatan

10. Lanjutan cara pendaftaran guru PPPK atau P3k 2022 unggah berkas/dokumen dan cek juga resume

11. Cetak kartu informasi akun dan juga kartu pendaftaran akun.

Pendaftaran PPPK P3k guru Kemenag juga pada bulan April 2022 lalu menyampaikan soal butuhnya tenaga guru PPPK formasi guru di madrasah.

Selain itu juga Kemenag diketahui telah mengerahkan sebanyak 7.380 SK sebagai pengangkatan calon PPPK guru dan juga dosen.

Banyak juga pertanyaan soal apakah guru honorer yang ada di sekolah swasta juga bisa ikut pendaftaran PPPK P3k 2022?

Penempatan untuk pelamar prioritas 1 akan dilaksanakan berdasarkan dengan urutan kategori seorang pelamar, berikut urutannya :

1. Tenaga honorer kategori II (THK II)

2. Guru non-ASN

3. Lulusan PPG, dan guru swasta

Berikut persyaratan terbaru dari Kemendikbud 2022 cara pendaftaran guru PPPK atau P3k 2022 :

-Pas foto dengan latar merah dan juga format JPEG/JPG, ukuran max 200kb.

-Surat pernyataan diketik dengan komputer, materai Rp10.000,- ditandatangani sendiri dengan tinta hitam dan dengan tanggal pendaftaran.

-Scan KTP asli atau surat keterangan asli telah melakukan rekaman kependudukan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

-Surat ijazah asli dan transkirip nilai asli jenjang D-IV/S1.

-Scan sertifikat penduduk asli bagi yang punya.

-Pendaftar penyandang disabilitas bisa tambahkan surat keterangannya.

-Lampirkan video singkat melakukan tugas sehari-hari dan sebagai pendidik.

Demikian info dari Ayobogor.com terkait cara pendaftaran PPPK atau P3k untuk guru Bogor 2022.

Sentimen: positif (99%)