Sentimen
Positif (49%)
20 Okt 2022 : 16.40
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Temanggung

Kasus: stunting

PKK Diharapkan Mampu Perkuat Ketahanan Pangan

20 Okt 2022 : 23.40 Views 3

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

PKK Diharapkan Mampu Perkuat Ketahanan Pangan

TEMANGGUNG - Posisi PKK sangat strategis sebab mampu membantu dan mendukung dalam pencapaian target-target pembangunan, termasuk didalamnya penanganan terkait ketahanan pangan. Maka itu segenap pengurus untuk mampu membantu pemerintah dalam  pembangunan dan mengantisipasi masyarakat kekurangan pangan.

 

Demikian disampaikan Bupati Temanggung Al Khadziq ketika pelantikan dan pengukuhan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Temanggung.  

 

"Saat ini masyarakat, khususnya di Kabupaten Temanggung sedang menghadapi masa-masa tidak mudah sebagaimana sering disampaikan Presiden Jokowi bahwa perekonomian dunia saat ini tidak mudah, berada di ambang resesi ekonomi dunia," kata Al Khadziq, Selasa (18/10/2022).

 

Eni Maulani Saragih dilantik dan dikukuhkan sebagai Tim Penggerak PKK Kabupaten Temanggung dan Ketua Dekranasda Kabupaten Temanggung menggantikan Denty Ekapratiwi.

 

 Pelantikan dan pengukuhan dilakukan oleh Ketua Tim Penggerak PKK dan Dekranasda Jateng, Atikoh Ganjar Pranowo. Eni Maulani Saragih adalah istri Bupati Al Khadziq, sedangkan Denty Ekapratiwi adalah istri dari Wakil Bupati Heri Ibnu Wibowo.

 

Al Khadziq mengatakan tim Penggerak PKK Kabupaten Temanggung untuk betul-betul dapat membina masyarakat, apapun krisis yang terjadi. Kabupaten Temanggung tidak boleh sampai kekurangan pangan.

 

Maka itu, lanjut dia, PKK untuk bersama Pemda Kabupaten Temanggung menggalakkan seluruh masyarakat membangun diri, berbenah diri menghadapi semua situasi yang mungkin terjadi.

 

Dia berharap kehadiran Ketua Tim Penggerak PKK dan Dekranasda yang baru dilantik semoga menjadi motivasi dan energi bagi ketulusan penggerak PKK dan Dekranasda Kabupaten Temanggung. 

 

Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Tengah Atikoh Ganjar Pranowo berharap pelantikan ini semakin bisa memperkuat peran PKK maupun Dekranasda di Kabupaten Temanggung.

 

Dikatakan angka stunting di Kabupaten Temanggung mengalami penurunan cukup signifikan dari semula 25,75 persen menjadi 20,5 persen tahun 2021.

 

"Ini di bawah angka nasional, tetapi jangan pernah stel kendo, karena target tahun 2024 itu adalah 14 persen," katanya.

 

Anggota DPRD Kabupaten Temanggung Bejo Tursiyam mengatakan peran gerakan PKK di Temanggung selama ini telah baik, namun perlu ditingkatkan. 

 

"Selama ini gerakan PKK terbukti mampu mendukung pembangunan. Stigma PKK hanya gerakan kaum perempuan harus dihapuskan, kaum laki-laki juga bisa masuk sebagai anggota PKK," kata dia.  

 

Atikoh mengatakan masih ada dua tahun untuk bersama-sama bagaimana agar bisa menekan angka stunting tersebut. Pertama, dari hulu maupun hilirnya, mulai dari anak sekolah itu diedukasi masalah gizi.

 

Kemudian melaksanakan program "ojo kawin bocah", untuk bisa menekan angka pernikahan usia anak karena mungkin kesadaran mereka tentang gizi belum paham, kemudian fisiknya juga belum siap secara anatomi maupun biologis, dan emosionalnya juga belum jadi.

 

"Ketika dievaluasi anak-anak yang stunting itu banyak yang berasal dari ibu yang nikah di usia dini atau anak," kata dia. (Osy)

Sentimen: positif (49.2%)