Sentimen
Positif (97%)
18 Okt 2022 : 18.39
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Jeneponto

Tokoh Terkait

Gerbong Mutasi Bergulir, Direktur RSUD Jeneponto Berganti

19 Okt 2022 : 01.39 Views 2

Rakyatku.com Rakyatku.com Jenis Media: News

Gerbong Mutasi Bergulir, Direktur RSUD Jeneponto Berganti

Dalam mutasi tersebut, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Jeneponto, Bustamin turun menjadi pejabat fungsional dan digantikan oleh Dr Pasri.

RAKYATKU.COM, JENEPONTO -- Gerbong mutasi bergulir diakhir masa jabatan Bupati Jeneponto Iksan Iskandar. Puluhan pejabat disematkan tanda pangkat jabatan, Selasa (18/10/2022).

Dalam mutasi tersebut, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Jeneponto, Bustamin turun menjadi pejabat fungsional dan digantikan oleh Dr Pasri. Selain itu juga sejumlah pejabat lainnya dapat mutasi.

Penyematan tanda pangakat dilakukan dalam acara pelantikan pejabat lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Jeneponto. Pelantikan berlangsung khidmat di ruang pola Panrannuanta Kantor bupati.

Baca Juga : Bupati Jeneponto Kukuhkan Pengurus FKLPID

"Terdapat 80 orang yang diambil Sumpah Jabatan dan Janjinya. Pejabat yang dilantik tersebut terdiri dari pejabat administrator, pejabat pengawas, dan pejabat fungsional," urainya.

Usai pembacaan surat keputusan, prosesi dilanjutkan dengan pengucapan sumpah yang dipimpin langsung oleh Bupati Iksan Iskandar dan diikuti pejabat yang dilantik.

Prosesi pelantikan diakhiri dengan penyematan tanda pangkat dan pemberian ucapan selamat dari bupati Iksan Iskandar yang diikuti oleh para undangan lainnya.

Baca Juga : Bupati Jeneponto Jadi Irup HUT ke-77 TNI

Turut mendampingi bupati antara lain Sekda Muh. Arifin Nur, perwakilan Polres, perwakilan Kodim 1425, perwakilan kejaksaan serta perwakilan pengadilan negeri.

Bupati Iksan Iskandar dalam sambutan menyampaikan harapan agar para pejabat yang baru saja dilantik dapat bekerja dengan penuh amanah dan tanggung jawab.

Selain itu, ia juga menambahkan agar para pejabat dapat memberikan inovasi dalam menyikapi dinamika pelayanan yang menuntut kecepatan.

Baca Juga : Bupati Jeneponto Serahkan Ranperda APBD-P 2022

"Alhamdulillah melalui pelantikan ini saya berharap saudara-saudara sekalian dapat bekerja maksimal, amanah dan penuh dengan tanggung jawab," tutup Iksan Iskandar.

Penulis : Samsul Lallo

Sentimen: positif (97.7%)