Sentimen
Positif (100%)
16 Okt 2022 : 18.42
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya, Malang, Bangkalan

Renovasi Lapangan Basket SMA Negeri 5 Surabaya, Menteri Basuki: Manfaatkan untuk Pembentukan Karakter Anak Didik

17 Okt 2022 : 01.42 Views 3

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Renovasi Lapangan Basket SMA Negeri 5 Surabaya, Menteri Basuki: Manfaatkan untuk Pembentukan Karakter Anak Didik

Kementerian PUPR mendapatkan tugas tambahan dari Presiden Joko Widodo untuk melakukan rehabilitasi dan renovasi sekolah, madrasah, perguruan tinggi

JATIM, JITUNEWS.COM - Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan salah satu dari lima program prioritas pemerintah Presiden Joko Widodo dan Wapres Kiai Ma’ruf Amin. Dalam mendukung program tersebut dari sisi infrastruktur pendidikan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyelesaikan rehabilitasi dan renovasi tiga sekolah di Provinsi Jawa Timur (Jatim), yakni Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 5 Kota Surabaya, Sekolah Dasar (SD) Labang Kabupaten Bangkalan, dan SD Negeri Sumber Tangkil Kabupaten Malang.

Serah terima sementara pengelolaan rehabilitasi dan renovasi sarana dan prasarana pendidikan di Jawa Timur dilaksanakan di SMA Negeri 5 Surabaya yang dihadiri oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, sebagai salahsatu Alumni SMAN 5 Surbaya, Sabtu (15/10/2022). Dengan selesainya rehabilitasi dan renovasi sarana dan prasarana sekolah diharapkan segera dapat dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan belajar para siswa.

Menteri Basuki mengatakan sejak tahun 2019, Kementerian PUPR mendapatkan tugas tambahan dari Presiden Joko Widodo untuk melakukan rehabilitasi dan renovasi sekolah, madrasah, perguruan tinggi guna mendukung program peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Kementerian PUPR Tingkatkan Kolaborasi dengan Pemerintah Daerah Selesaikan Pembangunan Huntap Sulteng

"Saya mohon prasarana dan sarana yang baru direhab atau direnovasi dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk pembentukan karakter anak didik yang tangguh. Saya berterima kasih kepada SMA Negeri 5 Surabaya karena sudah berkontribusi membentuk karakter saya seperti sekarang," kata Menteri Basuki.

Menteri Basuki berpesan pembangunan sarana dan prasarana pendidikan yang sudah selesai dikelola dengan baik, selanjutnya dilakukan penyerahan aset kepada Pemerintah Daerah maupun pihak sekolah sesuai dengan aturan yang berlaku. Hal ini juga sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas penggunaan anggaran negara.

BPPW Jawa Timur menyelesaikan rehabilitasi dan renovasi sekolah dengan tepat waktu mengejar momentum 50 Tahun (Golden Anniversary) Angkatan 1972.

"Saya memang menginstruksikan kerja infrastruktur PUPR harus berirama musik rock and roll, tidak bisa bekerja hanya linier dengan irama musik pop atau keroncong, bekerja selama 7 hari dibagi dalam 2 shift," kata Menteri Basuki.

Rehabilitasi dan renovasi sekolah di Jatim dilaksanakan Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Jatim sejak 14 Januari 2022 dan telah selesai 100% sesuai kontrak 31 Agustus 2022. Lingkup pekerjaannya meliputi pekerjaan struktur, arsitektur, mekanikal dan elektrikal, bangunan penunjang, sarana dan prasarana Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) dan fasilitas pendukung lainnya.

Anggaran rehabilitasi dan renovasi sekolah di Jatim ini bersumber dari APBN tahun 2021-2022 senilai Rp22,5 miliar. Pelaksanaannya dikerjakan oleh kontraktor PT Graha Yasa Anugerah-PT Pandan Jaya Indonesia (KSO).

Kepala Sekolah SMA Negeri 5 Surabaya Sri Widiati menyampaikan ucapan Terima kasih kepada Kementerian PUPR, khususnya BPPW Jatim yang telah menyelesaikan rehabilitasi dan renovasi sarana dan prasarana sekolah. Untuk SMA Negeri 5 Surabaya telah diselesaikan pembangunan kanopi lapangan basket, renovasi parkir guru dan siswa, pembangkit listrik tenaga surya, Grand Water Tank sebanyak 3 buah, lansekap, pembangunan gudang, dan perbaikan-perbaikan seluruh lingkungan sekolah seperti pengecatan.

"Mewakili SMA Negeri 5 Surabaya, kami mengucapkan terima kasih mendapatkan tambahan sarana dan prasarana dari pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR. Ini tidak hanya bernilai secara fisik, tetapi juga non-fisik karena ada trush atau kepercayaan. Ada visi mengemban tugas masa depan meningkatkan kualitas anak bangsa, dan hibah ini termasuk amal jariyah," kata Sri Widiati.

Turut hadir dalam kunjungan kerja Menteri Basuki, Direktur Jenderal (Dirjen) Sumber Daya Air Kementerian PUPR Jarot Widyoko, Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan Endra S. Atmawidjaja, Direktur Bendungan dan Danau Ditjen SDA, Airlangga Mardjono, Direktur Pembangunan Jembatan, Ditjen Bina Marga Yudha Handita, Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Brantas Haeruddin C. Maddin, Kepala BBPJN Jatim-Bali Apri Artoto, Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Jawa Timur M Reva Sastrodiningrat.

Raih Anugerah Layanan Investasi 2022, Kementerian PUPR Tingkatkan Inovasi Pelayanan Terpadu Satu Pintu

Sentimen: positif (100%)