Sentimen
Positif (50%)
16 Okt 2022 : 14.44
Informasi Tambahan

Institusi: Paspampres

Kab/Kota: Yogyakarta

Sungguh Merakyat, Presiden Jokowi Nikmati Musik Jalanan di Malioboro

16 Okt 2022 : 21.44 Views 3

Koran-Jakarta.com Koran-Jakarta.com Jenis Media: Nasional

Sungguh Merakyat, Presiden Jokowi Nikmati Musik Jalanan di Malioboro

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menikmati denyut kehidupan masyarakat pada malam hari di Yogyakarta, termasuk nyanyian dari para seniman musik jalanan Malioboro.

Menurut keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden diterima di Jakarta, Minggu, Presiden Jokowi berjalan-jalan di kawasan Malioboro, Daerah Istimewa Yogyakarta dengan pengawalan minimal dari Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) pada Sabtu (15/10) malam.

Jokowi menyapa wisatawan dan masyarakat di kawasan pariwisata terkemuka itu.

Baca Juga :

Sakit Jadi Alasan Kuasa Hukum Lukas Enembe Mangkir Diperiksa, Padahal Jokowi Sudah Minta Panggilan KPK Dihormati

Melalui akun resmi instagramnya @jokowi, Presiden juga menuliskan bahwa dirinya bertemu warga, wisatawan, para pedagang asongan, dan banyak masyarakat di Malioboro.

"Di Malioboro, saya bertemu warga, wisatawan, para pedagang asongan, dan tak lupa mendengar nyanyian dari seniman musik jalanan," ucap Presiden.

Masyarakat tampak antusias ketika melihat Presiden berada di kawasan Malioboro. Bahkan, tidak sedikit masyarakat yang meminta foto bersama dengan Presiden Jokowi.

Sebagaimana disaksikan dari video yang diunggah di Youtube Sekretariat Presiden, salah satu pengunjung Malioboro, Siti mengaku gembira karena dapat bertemu langsung dengan Presiden Jokowi.

"(Presiden Jokowi) baik, berwibawa, tegas," kata Siti yang mengaku baru pertama kali bertemu dengan Jokowi.

Tidak hanya menyapa, Kepala Negara yang mengenakan kaos putih lengan panjang juga menyerahkan bantuan kepada pedagang asongan dan pedagang kaki lima yang berada di kawasan Malioboro. Setelah itu, Presiden juga sempat menyaksikan penampilan seniman jalanan di kawasan Malioboro.

"Saya ke sini terharu, senang liat Pak Jokowi. Semoga sehat, banyak rezeki, panjang umur Bapak Presiden," kata salah satu pedagang minuman di Malioboro, Dian yang menerima bantuan dari Presiden.

Usai menyerahkan bantuan dan menyapa masyarakat di Malioboro, Kepala Negara kembali ke Istana Kepresidenan Yogyakarta untuk bermalam dan melanjutkan kegiatan pada Minggu 16/10).

Baca Juga :

Siap Siaga! Indonesia Akan Jadi Presiden ASEAN, Presiden Timor Leste Meminta Jokowi Terima Negaranya di ASEAN


Redaktur : Marcellus Widiarto

Penulis : Antara

Sentimen: positif (50%)