Anna Mu’awanah
Informasi Umum
- Jabatan: Bupati Bojonegoro
- Tempat & Tanggal Lahir: Tuban, 3 Februari 1968
Karir
- Tidak ada data karir.
Pendidikan
- Tidak ada data pendidikan.
Detail Tokoh
Hj. Anna Mu'awanah terpilih untuk ketiga kalinya menjadi Anggota DPR-RI periode 2014-2019 dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mewakili Dapil Jawa Timur IX setelah memperoleh 95.621 suara. Anna adalah politikus senior PKB. Anna adalah mantan Ketua Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB tahun 2008-2013. Anna adalah seorang pengusaha dan menjabat sebagai Komisaris di PT.Sinarindo Megah Perkasa (distributor besi) dan PT. Sinar Katel Perkasa (peternakan) dan Direktur Utama di PT.Fortuna Megah Perkasa (peternakan sapi qurban). Selama menjadi legislator sejak 2004 Anna sudah bertugas di berbagai Komisi. Anna pernah bertugas di Komisi XI (keuangan dan perbankan) dan mencetak rekam jejak sebagai Anggota Panitia Khusus (Pansus) Bail Out Bank Century; di Komisi IV (pertanian, kehutanan, perikanan dan pangan) sebagai Wakil Ketua Komisi IV; dan Komisi IX (tenaga kerja, transmigrasi dan kesehatan). Pada masa kerja 2014-2019 Anna duduk kembali di Komisi XI yang membidangi keuangan, perencanaan pembangunan dan perbankan. Pada Juli 2016, beliau dipindahkan bertugas di Komisi I yang membidangi Pertahanan, Intelijen, Luar Negeri, Komunikasi dan Informatika.
Berita Terkait
No | Judul | Tanggal | Media | Action |
---|---|---|---|---|
1 | DPR RI Apresiasi Kebijakan Penghapusan Utang UMKM & Petani | 10/11/2024 | JPNN.com | Lihat Berita |
2 | Mendekati Pilkada Bojonegoro, Dukungan NasDem Terpecah | 27/6/2024 | Beritajatim.com | Lihat Berita |
3 | Ketua DPD Partai NasDem Bojonegoro: Kader yang Lawan Keputusan Partai akan Terima Konsekuensinya | 27/6/2024 | Beritajatim.com | Lihat Berita |
4 | Harapan Anna Mu’awanah usai Dapat Rekom NasDem Jadi Calon Bupati Bojonegoro | 27/6/2024 | Beritajatim.com | Lihat Berita |
5 | Sejumlah Kader DPC Nasdem Lawan Keputusan Partai Soal Rekomendasi Anna Mu’awanah Sebagai Calon Bupati Bojonegoro | 27/6/2024 | Beritajatim.com | Lihat Berita |