Adhi S. Lukman
Informasi Umum
- Jabatan: Pebisnis; CEO PT Niramas Utama
- Tempat & Tanggal Lahir: tahun 1961
Karir
- Tidak ada data karir.
Pendidikan
- Tidak ada data pendidikan.
Detail Tokoh
Jika mengikuti kata hati, Adhi S. Lukman inginnya kuliah di luar negeri seperti teman-temannya. Ketika lulus SMA tahun 1980 silam, teman-temannya banyak yang kuliah di luar negeri mengambil jurusan teknik kimia, teknik industri, dan matematika. Apa daya, karena tidak punya biaya dia memendam keinginannya kuliah di negeri seberang. Di tengah kegalauan, kepala sekolah menawarinya untuk mengisi salah satu kursi kosong yang tersisa di IPB (Institut Pertanian Bogor). Dia ditawari kuliah di IPB karena termasuk salah satu murid berprestasi saat SMA. Awalnya pria penghobi fotografi dan traveling ini sempat ragu, karena dipikirnya kuliah di IPB paling banter akan menjadi petani. Namun setelah berdiskusi dengan pamannya, dia membulatkan tekad menimba ilmu di IPB. Satu nasihat dari pamannya yang masih membekas hingga hari ini: ”Sepanjang orang hidup pasti butuh makan dan minum. Terjun di dunia makanan dan minuman tidak ada matinya”. Kalimat tersebut yang memotivasinya kuliah di IPB. Semenjak kuliah, dia sudah terbiasa mencari uang sendiri dengan mengajar les dan menjadi asisten dosen. Petuah pamannya terwujud, kini dia menjadi orang nomor satu di perusahaan makanan dan minuman “Inaco” yang memiliki 1.000 karyawan.
Berita Terkait
No | Judul | Tanggal | Media | Action |
---|---|---|---|---|
1 | Gapmmi Soroti Pentingnya Kerja Sama Petani dan Pemerintah untuk Ketahanan Pangan Nasional | 22/8/2024 | Beritasatu.com | Lihat Berita |
2 | Gapmmi Tekankan Pentingnya Infrastruktur untuk Ketahanan Pangan Nasional | 22/8/2024 | Beritasatu.com | Lihat Berita |
3 | Kenyang Pengalaman, Rosan Roeslani Diyakini Bisa Lebih Banyak Tarik Investasi - Page 3 | 20/8/2024 | Liputan6.com | Lihat Berita |
4 | GAPMMI: Edukasi konsumen lebih penting ketimbang cukai minuman bergula | 23/7/2024 | Antaranews.com | Lihat Berita |
5 | Siaga! Pemerintah Siapkan Skenario Terburuk Imbas Perang Iran-Israel | 17/4/2024 | CNBCindonesia.com | Lihat Berita |