Arvin Hakim Thoha
Informasi Umum
- Jabatan: Anggota Komisi VII DPR-RI (2014-2019)
- Tempat & Tanggal Lahir: Rembang, Jawa Tengah, Indonesia, 25 Oktober 1964
Karir
- 1. Anggota Komisi VII DPR-RI (2014-2019)
- 2. Peradilan Agama, IAIN Sunan Kalijaga
Pendidikan
- Tidak ada data pendidikan.
Detail Tokoh
Pada 27 Januari 2015, Arvin Hakim Thoha dilantik menjadi Anggota DPR-RI periode 2014-2019 sebagai Pergantian Antar Waktu (PAW) menggantikan Marwan Jafar yang ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal. Mewakili Dapil Jawa Tengah III, Arvin adalah salah satu Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) periode 2010-2015. Arvin adalah salah satu tokoh dan politikus muda dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Arvin dikenal kedekatannya dengan mantan Presiden Republik Indonesia, KH Abdurrahman Wahid, yang juga mantan Ketua Nahdlatul Ulama (NU) dan Pendiri PKB, ketika ia menjadi Ajudan. Arvin merupakan seorang pengusaha dan menjabat sebagai Direktur dari CV Tatag Pupantara (1991 - 2016) dan Ketua Perwakilan Jawa Tengah dan DIY untuk Harian Angkatan Bersenjata (1996 - 1997). Pada masa kerja 2014-2019, Arvin bertugas di Komisi VII yang membidangi energi sumber daya mineral, riset & teknologi dan lingkungan hidup. Pada Februari 2016, Arvin mutasi ke Komisi I yang membidangi luar negeri, pertahanan. Bakat politik Arvin Hakim Thoha sudah terlihat sejak di bangku kuliah. Arvin adalah Ketua Umum Senat Mahasiswa IAIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (1988-1989).
Berita Terkait
Tidak ada berita terkait tokoh ini.