Ahmad Albar
Informasi Umum
- Jabatan: Musisi Indonesia
- Tempat & Tanggal Lahir: Surabaya, Jawa Timur, Indonesia, 16 Juli 1946
Karir
- 1. Musisi Indonesia
Pendidikan
- Tidak ada data pendidikan.
Detail Tokoh
Ahmad Syech Albar atau dikenal dengan nama Ahmad Albar merupakan penyanyi dan pemusik Indonesia. Dia juga merupakan vokalis dari band legendaris God Bless yang dia dirikan 5 Mei 1973 bersama dengan Fuad Hassan dan Donny Fattah. Rocker gaek yang akrab dipanggil Iyek ini menikah dengan pernah menikah dengan Rini S. Bono dan dikaruniai tiga anak yaitu Fauzi Albar, Fachri Albar, dan Fadli Albar. Namun rumahtangga dengan Rini S Bono akhirnya kandas. Kemudian di tahun 2009, di usianya yang sudah tidaik muda lagi, ia menikahi Dewi Sri Astuti. Di usianya yang menginjak 70 tahun, tepatnya pada April 2017, ia dan Dewi dikaruniai anak perempuan yang diberi nama Malayeka Shezan Albar. Awal karier Ahmad Albar di dunia hiburan dimulai pada tahun 1957 dengan membintangi film Djendral Kantjil. Di dunia musik, ia sempat membentuk grup musik Bintang Remaja saat ia berusia 11 tahun. Kemudian bersama Titi Qadarsih, ia juga sempat membentuk Kuarta Nada, namun akhirnya grup musik ini bubar. Sekitar tahun 1960, Iyek berangkat ke Belanda. Di negeri kincir angin tersebut ia mulai mengasah gairahnya dalam bermusik. Di belanda ia membentuk Take Five (1966-1967) dan juga membentuk Clover Leaf (1967-1972). Bersama Clover Leaf ia menelurkan 9 single. Pada 1972 ia kembali ke Indonesia bersama Ludwig Lemans. Melihat gairah musik di Tanah Air yang bagus, ia akhirnya memutuskan membuat sebuah band bersama Fuad Hassan, Donny Fattah, dan Jockie Surjoprajogo. Band itu bernama God Bless. God Bless pada tahun 1975 membuat grup rock itu menjadi grup pembuka konser grup rock dunia "'Deep Purple'" di Jakarta. Sampai sekarang kesuksesan God Bless masih menjadi kebanggaan bagi pendengar musik Indonesia. Dan Ahmad Albar tak tergantikan sebagai vokalis God Bless hingga usia senjanya.
Berita Terkait
No | Judul | Tanggal | Media | Action |
---|---|---|---|---|
1 | Rindu Indonesia, Anggun Persiapkan Konser di Jakarta dengan Orkestra | 11/7/2024 | Beritasatu.com | Lihat Berita |
2 | Tangis Anak Sulung Desta Pecah hingga Viral Pelatih Guinea Sebut Indonesia Negara Miskin, Cek Faktanya | 9/5/2024 | iNews.id | Lihat Berita |
3 | Tim Gabungan Serahkan 16 Jasad Pendaki Korban Erupsi Gunung Marapi ke DVI Polri | 6/12/2023 | Okezone.com | Lihat Berita |
4 | Belum Dievakuasi, Korban Erupsi Gunung Marapi Sempat Telepon Ayah, Ngaku Haus dan Tak Sanggup Jalan | 5/12/2023 | Gelora.co | Lihat Berita |
5 | Update Pencarian Pendaki Gunung Marapi Erupsi, 11 Orang Ditemukan Meninggal Dunia | 5/12/2023 | Radarbangsa.com | Lihat Berita |