Arturo Vidal
Informasi Umum
- Jabatan: Pemain Sepakbola FC Barcelona (2018)
- Tempat & Tanggal Lahir: Santiago, Chili, 22 Mei 1987
Karir
- 1. Pemain Sepakbola Chili (2007)
- 2. Pemain Sepakbola Colo-Colo (2005-2007)
- 3. Pemain Sepakbola Bayer 04 Leverkusen (2007-2011)
- 4. Pemain Sepakbola Juventus FC (2011-2015)
Pendidikan
- Tidak ada data pendidikan.
Detail Tokoh
Arturo Erasmo Vidal Pardo atau yang lebih dikenal dengan Arturo Vidal merupakan seorang pemain sepakbola profesional yang bermain membela timnas Chili dengan perannya sebagai gelandang di tim. Vidal dapat beradaptasi di berbagai posisi gelandang mulai dari gelandang serang, tengah, hingga bertahan. Dia juga terkenal dengan karier permainannya di Bayer Leverkusen, Juventus dan Bayern Munich.Vidal mengawali karier profesionalnya dengan bermain untuk klub Chili, Colo-Colo dan berhasil menjuarai Chilean Primera Division pada musim pertamanya. Musim berikutnya, dia bergabung dengan Bayer Leverkeusen dan bermain selama 4 musim sebelum pindah ke Juventus pada tahun 2011. Di Juventus, Vidal mulai menemukan posisi patennya sebagai gelandang box-to-box yang mampu membantu tim baik dalam melancarkan serangan maupun bertahan. Dia menjadi ikon Juventus dengan julukan Il Guerriero (The Warrior/Sang Pejuang) yang diberikan oleh tifosi dan pers Italia berkat gaya bermainnya yang sangat ulet serta tackle-nya yang keras untuk tipikal pemain menyerang.Vidal merupakan pemain kunci yang pernah membawa Juventus meraih scudetto 4 kali berturut pada tahun 2011-2015. Dia juga meraih trofi Coppa Italia 2014-15 serta pernah menjuarai Super Coppa Italiana pada tahun 2012 dan 2013. Pada tahun 2013, Vidal masuk di peringkat 11 Best Player in Europe versi Bloomberg.Tahun 2015, Vidal meninggalkan Juventus dan bergabung dengan Bayern Munich. Dan pada tanggal 3 Agustus 2018, Vidal bergabung dengan raksasa Spanyol, FC Barcelona.Di kancah internasional, Vidal telah mencatatkan 100 penampilan beserta 24 gol hingga pertengahan tahun 2018 sejak memulai debutnya di tahun 2007. Dia kerap bermain di ajang-ajang prestisius internasional seperti Copa America 2011 dan 2015, Copa America Centenario, serta Piala Dunia 2010 dan 2014. Vidal juga menjadi pemain kunci timnas Chili yang berhasil memenangkan kompetisi Copa America 2015 serta Copa America Centenario.Sumber: FIFA.com dan Transfermarkt
Berita Terkait
Tidak ada berita terkait tokoh ini.