Armida Salsiah Alisjahbana
Informasi Umum
- Jabatan: Sekretaris Eksekutif Komisi Ekonomi dan Sosial PBB untuk Asia Pasifik (2018)
- Tempat & Tanggal Lahir: Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, Indonesia, 16 Agustus 1960
Karir
- 1. Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Indonesia Indonesia (2009-2014)
- 2. Sekretaris Eksekutif Komisi Ekonomi dan Sosial PBB untuk Asia Pasifik (2018)
- 3. Sarjana Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia
- 4. Doktor Fakultas Ekonomi Universitas Washington
- 5. Magister Fakultas Ekonomi Universitas Northwestern
Pendidikan
- Tidak ada data pendidikan.
Detail Tokoh
Armida Salsiah Kusumaatmadja atau yang lebih dikenal dengan nama Prof. Dr. Armida Salsiah Alisjahbana, S.E., M.A., merupakan guru besar di Universitas Padjadjaran, Bandung. Dia telah menjadi peneliti di Center for Economics and Development Studies (CEDS) Universitas Padjajaran sejak tahun 1991 dan menjadi dosen di universitas tersebut sejak tahun 1988.Sejak tahun 2016, dia menjabat sebagai Director for the Center for Sustainable Development Goals Studies di Universitas Padjadjaran dan Vice-Chair of the Indonesian Academy of Sciences. Selain itu dia juga menjabat sebagai dewan pengurus Economic Research Institute for the Association of Southeast Asian Nations (ASEAN) and East Asia. Dia juga merupakan anggota Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia dan Forum Masyarakat Statistik. Selain itu, dia juga pernah menjadi Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional RI pada tahun 2009–2014 pada era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.Perempuan kelahiran tahun 1960 ini merupakan alumni Universitas Indonesia jurusan Ekonomi Pembangunan. Lalu, dia melanjutkan kuliahnya di Universitas Northwestern, Amerika Serikat, dan meraih gelar Master of Arts in Economics (1985). Tidak terhenti sampai di situ, dia melanjutkan sekolahnya di Universitas Washington, Amerika Serikat, dan meraih gelar Doctor of Philosophy in Economics (1994). Armida menikah dengan Andi Alisjahbana yang merupakan cucu dari Sutan Takdir Alisjahbana. Mereka dikarunia dua orang anak bernama Arlisa Alisjahbana dan Ariana Alisjahbana. Pada tanggal 13 September 2018, PBB mengeluarkan siaran pers yang menerangkan bahwa Armida Alisjahbana diangkat oleh Antonio Guterres, Sekjen PBB, sebagai Executive Secretary, United Nations Economic and Social Commission for Asia and Pacific (ESCAP) atau Sekretaris Eksekutif Komisi Ekonomi dan Sosial PBB untuk Asia Pasifik menggantikan Shamshad Akhtar dari Pakistan.Sumber: un.org dan ceds.fe.unpad.ac.id
Berita Terkait
Tidak ada berita terkait tokoh ini.