Christian Eriksen

Pemain Sepakbola Tottenham Hotspur (2013)

Lahir: Middelfart, Denmark, 14 Februari 1992

  • Pemain Sepakbola Tottenham Hotspur (2013)

Christian Dannemann Eriksen (Christian Eriksen) adalah pemain sepakbola yang bermain membela timnas Denmark. Posisi natural yang dikuasainya adalah gelandang serang (attacking midfielder). Christian Eriksen memulai debut profesionalnya untuk timnas senior Denmark pada tahun 2010, yang menobatkannya sebagai pemain termuda dalam ajang Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.Pada tahun 2011, Eriksen mendapatkan penghargaan Danish Football Player of the Year, Dutch Football Talent of the Year, Ajax Talent of the Year (Marco van Basten Award), dan masuk dalam UEFA EURO U21 Team of the Tournament. Eriksen juga memenangkan Eredivisie (Liga utama Belanda) bersama Ajax Amsterdam pada musim 2010-2011, 2011-2012, dan juga 2012-2013 sebelum akhirnya bergabung bersama klub liga Inggris Tottenham Hotspur pada masa transfer di bulan Agustus 2013 dengan estimasi nilai transfer £11.5 juta.Eriksen juga mendapatkan penghargaan Tottenham Hotspur Player of the Year untuk musim 2013-2014 dan di tahun 2015 mendapatkan sekali lagi penghargaan Danish Football Player of the Year; tiga kali berturut.Sumber: transfermarkt

Berita Terkait
Tanggal Judul Media