Pramono Ajak Warga Matikan Lampu Malam Ini Pukul 20.30-21.30 WIB Megapolitan 26 April 2025
Kompas.com
Jenis Media: Metropolitan
/data/photo/2025/04/26/680c6d0a731e3.jpeg?w=400&resize=400,225&ssl=1)
Pramono Ajak Warga Matikan Lampu Malam Ini Pukul 20.30-21.30 WIB Tim Redaksi JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur Jakarta Pramono Anung mengajak warganya memadamkan lampu selama satu jam, pada Sabtu (26/4/2025) malam. Ajakan ini merupakan bagian dari peringatan Hari Bumi Sedunia yang jatuh pada 22 April 2025. "Kami harapkan hari ini tanggal 26 April, jam 20.30 WIB sampai dengan 21.30 WIB, lampu mohon dimatikan, dipadamkan sebagai bagian kita bersama untuk merawat bumi ini," kata Pramono, usai menghadiri Lebaran Betawi 2025 di Monas, Sabtu. Pramono mengatakan, gerakan peringatan Hari Bumi ini merupakan instruksi dari gubernur sebelumnya. Sebagai bentuk penghormatan, Pramono tetap melanjutkan instruksi tersebut. "Sebenarnya tanggal 22 April, tapi ada instruksi gubernur yang dibuat oleh gubernur sebelumnya. Saya termasuk yang taat patuh untuk menjalankan itu," ujar dia. Sebelumnya diberitakan, dalam rangka memperingati Hari Bumi 2025 , Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan melakukan pemadaman listrik yang tidak diperlukan selama satu jam pada Sabtu, pukul 20.30 hingga 21.30 WIB. Langkah ini dilakukan sebagai bentuk aksi nyata Pemprov DKI dalam upaya pengurangan emisi Gas Rumah Kaca (GRK) dan mendukung gerakan hemat energi di Jakarta. Pemadaman listrik akan dilakukan serentak di jalan protokol dan arteri di lima wilayah administratif Jakarta, khususnya pada jalan protokol, arteri utama, dan sejumlah gedung pemerintah maupun swasta. Namun, terdapat beberapa bangunan yang tidak akan terkena pemadaman, seperti rumah sakit, puskesmas, klinik, dan bangunan vital lainnya. Copyright 2008 - 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: negatif (65.3%)