Sentimen
Positif (49%)
26 Apr 2025 : 19.00
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: Dukuh, Kembangan

Peringati Hari Bumi 2025, Jakarta Akan Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

26 Apr 2025 : 19.00 Views 11

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: Ekonomi

Peringati Hari Bumi 2025, Jakarta Akan Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

Jakarta: Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan memadamkan lampu di sejumlah lokasi termasuk beberapa landmark di Jakarta. Hal ini sehubungan dengan Hari Bumi Sedunia yang jatuh pada, 22 April 2025. Gubernur Jakarta Pramono Anung mengingatkan warga untuk berpartisipasi menyambut Hari Bumi dengan cara  memadamkan lampu selama satu jam pada pukul 20.30 hingga 21.30 WIB. "Kami harap hari ini jam 20.30 sampai dengan 21.30 WIB, lampu mohon dimatikan, dipadamkan," ujar Pramono seperti dikutip dari Antara, Sabtu 26 April 2025. Pemadaman selama satu jam tersebut bertujuan untuk menghemat energi. Tindakan ini adalah salah satu hal penting untuk menjaga bumi dan keberlangsungan hidup di bumi.  "Sebagai bagian dari diri kita bersama untuk merawat bumi ini. Saya sudah menginstruksikan di dalam internal balai kota untuk segera disosialisasikan," jelasnya. Daftar lokasi pemadaman di Jakarta malam ini Berikut daftar lokasi yang akan dilakukan pemadaman di beberapa titik di Jakarta selama sejam mulai jam 20.30 sampai dengan 21.30 WIB seperti dikutip dari Instagram resmi Pemprov DKI @dkijakarta: Jakarta Pusat - Jl Sudirman (Dukuh Atas sampai dengan Gedung Sampoerna Strategic), dan Jl MH. Thamrin; - Seputaran Jl Medan Merdeka (Kec. Medan Merdeka Utara depan Istana Presiden), Jl Gerbang pemuda - Jl Asia Afrika, Halaman Kantor Balaikota, Kantor Walikota Jakarta Pusat.     Jakarta Selatan - Jl Prapanca Raya, Jl Gerbang Pemuda - Jl Asia Afrika, Jl Sudirman (Gedung Sampurna Strategic - Patung Pemuda), dan Jl Rasuna Said. Jakarta Utara - Jl Yos Sudarso, Komplek Kantor Walikota Jakarta Utara, dan Jl Perintis Kemerdekaan. Jakarta Timur - Jl Dr. Sumarno, Jl Perintis Kemerdekaan, dan Komplek Kantor Walikota Jakarta Timur. Jakarta Barat - Jl Daan Mogot dan Jl Kembangan Raya (depan Kantor Walikota Jakarta Barat) dan Komplek Kantor Walikota Jakarta Barat. Selain itu pemadaman juga akan dilakukan di Gedung Balaikota dan beberapa landmark di Jakarta, berikut ini: Monumen Nasional (Monas) Patung Arjuna Wiwaha Bundaran Hotel Indonesia Patung Pemuda Patung Pahlawan dan Patung Jenderal Sudirman

Jakarta: Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan memadamkan lampu di sejumlah lokasi termasuk beberapa landmark di Jakarta. Hal ini sehubungan dengan Hari Bumi Sedunia yang jatuh pada, 22 April 2025.
 
Gubernur Jakarta Pramono Anung mengingatkan warga untuk berpartisipasi menyambut Hari Bumi dengan cara  memadamkan lampu selama satu jam pada pukul 20.30 hingga 21.30 WIB.
 
"Kami harap hari ini jam 20.30 sampai dengan 21.30 WIB, lampu mohon dimatikan, dipadamkan," ujar Pramono seperti dikutip dari Antara, Sabtu 26 April 2025.

Pemadaman selama satu jam tersebut bertujuan untuk menghemat energi. Tindakan ini adalah salah satu hal penting untuk menjaga bumi dan keberlangsungan hidup di bumi. 
 
"Sebagai bagian dari diri kita bersama untuk merawat bumi ini. Saya sudah menginstruksikan di dalam internal balai kota untuk segera disosialisasikan," jelasnya.

Daftar lokasi pemadaman di Jakarta malam ini Berikut daftar lokasi yang akan dilakukan pemadaman di beberapa titik di Jakarta selama sejam mulai jam 20.30 sampai dengan 21.30 WIB seperti dikutip dari Instagram resmi Pemprov DKI @dkijakarta:

Jakarta Pusat

- Jl Sudirman (Dukuh Atas sampai dengan Gedung Sampoerna Strategic), dan Jl MH. Thamrin;
- Seputaran Jl Medan Merdeka (Kec. Medan Merdeka Utara depan Istana Presiden), Jl Gerbang pemuda - Jl Asia Afrika, Halaman Kantor Balaikota, Kantor Walikota Jakarta Pusat.
   

Jakarta Selatan

- Jl Prapanca Raya, Jl Gerbang Pemuda - Jl Asia Afrika, Jl Sudirman (Gedung Sampurna Strategic - Patung Pemuda), dan Jl Rasuna Said.

Jakarta Utara

- Jl Yos Sudarso, Komplek Kantor Walikota Jakarta Utara, dan Jl Perintis Kemerdekaan.
Jakarta Timur
- Jl Dr. Sumarno, Jl Perintis Kemerdekaan, dan Komplek Kantor Walikota Jakarta Timur.

Jakarta Barat

- Jl Daan Mogot dan Jl Kembangan Raya (depan Kantor Walikota Jakarta Barat) dan Komplek Kantor Walikota Jakarta Barat.
 
Selain itu pemadaman juga akan dilakukan di Gedung Balaikota dan beberapa landmark di Jakarta, berikut ini: Monumen Nasional (Monas) Patung Arjuna Wiwaha Bundaran Hotel Indonesia Patung Pemuda Patung Pahlawan dan Patung Jenderal Sudirman
 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan follow Channel WhatsApp Medcom.id

(RUL)

Sentimen: positif (49.8%)