Sentimen
Positif (100%)
18 Apr 2025 : 22.24
Informasi Tambahan

Hewan: Sapi

Partai Terkait

Dukung Ketahanan Pangan, Bapas Sumbawa Besar Luncurkan Program Ini

18 Apr 2025 : 22.24 Views 23

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Regional

Dukung Ketahanan Pangan, Bapas Sumbawa Besar Luncurkan Program Ini

Sumbawa, Beritasatu.com — Upaya memperkuat ketahanan pangan nasional kini juga menjadi perhatian lembaga pemasyarakatan. Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Sumbawa Besar resmi meluncurkan program bimbingan kemandirian berupa penggemukan sapi pedaging.

Program ini diresmikan melalui penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) yang disaksikan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Nusa Tenggara Barat, Agung Krisna.

Kegiatan yang dilaksanakan di kandang sapi CV Cahaya Mulya, Dusun Buin Pandan, Desa Karang Dima, Kecamatan Labuhan Badas, Kabupaten Sumbawa ini juga dihadiri oleh Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan Kanwil Ditjenpas NTB Zaenal Fikri, Kepala Bapas Sumbawa Besar, Tommy Ardy, serta seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Nusa Tenggara Barat.

Program penggemukan sapi ini tak hanya difokuskan pada pemberdayaan klien pemasyarakatan, tetapi juga menjadi kontribusi nyata dalam upaya mencapai swasembada daging nasional. Hal ini sejalan dengan semangat meningkatkan ketahanan pangan melalui pemanfaatan sumber daya lokal dan kolaborasi antarinstansi.

Kepala Kanwil Ditjenpas NTB, Agung Krisna, menilai program ini sebagai bentuk nyata sinergi masyarakat dan institusi pemasyarakatan untuk mendukung agenda besar nasional.

“Kerja sama kelompok masyarakat peduli pemasyarakatan (pokmas lipas) ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pencapaian tujuan sistem pemasyarakatan dengan pengoptimalisasian keterlibatan masyarakat dalam penyelenggaraan pemasyarakatan, dalam hal ini program penggemukan sapi pedaging menjadi program prioritas Bapas Kelas II Sumbawa Besar sebagai program Bimbingan Kemandirian bagi klien Pemasyarakatan,” unakap Agung. Jumat (18/4/2025).

Menurutnya, melalui program ini, para klien tidak hanya dibekali keterampilan tetapi juga dilibatkan dalam praktik langsung produksi pangan, khususnya protein hewani yang menjadi komoditas strategis.

Sementara itu, Kepala Bapas Sumbawa Besar Tommy Ardy menegaskan, langkah ini turut mendukung visi pemerintah dalam memperkuat kemandirian bangsa di sektor pangan.

“Program ini juga dilaksanakan sebagai dukungan terhadap Asta Cita dan Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, yakni memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru, memberdayakan klien pemasyarakatan untuk mendukung ketahanan pangan,” ujar Tommy.

Dengan integrasi program pemasyarakatan ke dalam sektor ketahanan pangan, Bapas Sumbawa Besar menunjukkan bahwa pembinaan narapidana dapat memberikan manfaat lebih luas, tidak hanya bagi individu tetapi juga bagi ketahanan bangsa.

Sentimen: positif (100%)