Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Solo, Sragen
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Sejam Bersama Jokowi di Solo, Ini yang Diobrolkan Bahlil!
Beritasatu.com
Jenis Media: Nasional

Solo, Beritasatu.com - Ketua Umum Partai Golkar sekaligus Menteri ESDM Bahlil Lahadalia bertemu dengan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) di kediaman pribadi Jokowi di Jalan Kutai Utara Nomor 1, Kelurahan Sumber, Banjarsari, Solo, Selasa (8/4/2025).
Pertemuan yang berlangsung selama lebih dari satu jam itu berlangsung dalam suasana akrab dan kekeluargaan, dalam rangka silaturahmi Lebaran.
Bahlil datang ditemani istri, anak-anak, dan Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Wihaji. Ia mengaku pertemuan ini dilakukan karena belum sempat bertemu Jokowi saat Lebaran di Sragen, kampung halaman istrinya.
"Alhamdulillah, hari ini kami bersilaturahmi dengan Bapak Presiden ke-7 di kediaman beliau. Kami baru sempat bertemu hari ini karena sebelumnya beliau masih di Bali," kata Bahlil kepada awak media.
Obrolan Santai Sambil Makan Malam
Menurut Bahlil, selain bersilaturahmi, pertemuan itu juga diisi dengan makan malam bersama sambil berbincang soal berbagai isu, terutama seputar perkembangan ekonomi nasional.
"Kami ngobrol soal ekonomi. Saya ini murid beliau. Jadi menteri pertama kali di kabinet beliau, dan banyak nasihat beliau tentang bagaimana membangun negara ke depan," ucap Bahlil.
Jokowi: Silaturahmi Antartokoh Itu Penting
Presiden Jokowi membenarkan pertemuan tersebut murni dalam rangka silaturahmi Lebaran. Menurutnya, silaturahmi antartokoh dan pemimpin sangat penting untuk menjaga hubungan baik dan kebersamaan.
"Ini masih dalam suasana Lebaran. Silaturahmi antartokoh-tokoh itu bagus," ujar Jokowi singkat.
Saat ditanya apakah dirinya memberikan nasihat atau pesan khusus kepada Bahlil dalam pertemuan itu, Jokowi justru menjawab singkat. "(Nasihat) enggak ada. (Pesan) enggak ada," pungkasnya.
Pertemuan ini menjadi sorotan publik, mengingat posisi strategis Bahlil sebagai ketua umum partai sekaligus tokoh muda yang dekat dengan Presiden Jokowi. Apakah ada makna politik di balik silaturahmi ini? Waktu yang akan menjawab.
Sentimen: positif (33.3%)