Sentimen
Undefined (0%)
21 Mar 2025 : 23.49
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Sydney

Partai Terkait

Update Kondisi Mees Hilgers & Sandy Walsh Usai Cedera Lawan Australia

21 Mar 2025 : 23.49 Views 16

Espos.id Espos.id Jenis Media: Sport

Update Kondisi Mees Hilgers & Sandy Walsh Usai Cedera Lawan Australia

Esposin, JAKARTA – Timnas Indonesia terus memantau kondisi Mees Hilgers dan Sandy Walsh setelah mengalami cedera saat menghadapi Australia di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025). Kedua pemain bertahan ini harus ditarik keluar di tengah pertandingan, memicu kekhawatiran jelang laga berikutnya.

Cedera Mees Hilgers & Sandy Walsh di Laga Kontra Australia

Mees Hilgers mengalami cedera groin pada menit ke-60 dan langsung digantikan oleh Sandy Walsh. Namun, tak lama berselang, Sandy juga mengalami benturan keras dengan pemain Australia yang menyebabkan nyeri di bagian dada depan dan belakang. Pada menit ke-66, Rizki Ridho masuk menggantikan Sandy.

Kondisi Terkini: Tim Medis Pantau Perkembangan

Dokter Timnas Indonesia, Alfan Nur Asyhar, memberikan pembaruan terkait kondisi keduanya. "Setelah benturan, Sandy mengeluh nyeri di dada kiri dan kesulitan bernapas. Kami langsung membawanya ke ruang medis untuk observasi. Hasil USG muskuloskeletal menunjukkan tidak ada patah tulang atau dislokasi, hanya cedera jaringan lunak (soft tissue injury). Saat ini kondisinya membaik, tetapi jika diperlukan, kami akan melakukan pemeriksaan lanjutan seperti MRI," jelas Alfan dilansir dari situs resmi PSSI, Jumat (21/3/2025).

Sementara untuk Mees Hilgers, Alfan mengaku kondisinya lebih baik karena masih bisa berjalan. "Mees masih bisa berjalan, tapi kami tetap akan melakukan pemeriksaan MRI pada groin untuk memastikan kondisinya. Kami berharap tidak ada masalah serius agar ia bisa tampil di pertandingan berikutnya."

Tim medis akan terus memantau perkembangan cedera kedua pemain sebelum memutuskan apakah mereka bisa kembali memperkuat Timnas Indonesia di laga berikutnya. Indonesia akan menghadapi Bahrain pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Utama Bung Karno, Jakarta, pada Selasa (25/3/2025).

Sentimen: neutral (0%)